Moms Harus Tahu, Inilah 4 Tanda-tanda Hamil Anak Laki-laki, Nafsu Makan Meningkat

By Shannon Leonette, Rabu, 9 Maret 2022 | 09:24 WIB
Moms, berikut ini adalah tanda-tanda hamil anak laki-laki yang akurat dan wajib Moms ketahui. (pexels.com/Alicia Zinn)

Nakita.id - Setelah berhasil hamil, tentu Moms tak sabar mencari tahu jenis kelamin Si Kecil.

Memang tak dapat dipungkiri, banyak sekali pasangan yang ingin mencari tahu jenis kelamin bayi sejak awal kehamilan.

Namun, kita tidak bisa mendeteksi langsung jenis kelamin bayi yang ada di dalam kandungan pada trimester pertama.

Biasanya, jenis kelamin bayi sendiri baru bisa terlihat melalui USG ketika usia kehamilan telah mencapai usia 18-22 minggu.

Akan tetapi, sejak dahulu, banyak yang percaya bahwa jenis kelamin bayi dapat ditebak melalui tanda-tanda tertentu.

Sayangnya, tak semua tanda-tanda tersebut dapat dibuktikan secara ilmiah.

Hanya beberapa tanda saja yang dapat dibuktikan secara ilmiah bahwa seorang ibu sedang mengandung jenis kelamin tertentu, salah satunya laki-laki.

Lantas, apa saja tanda-tanda hamil anak laki-laki yang akurat?

Merangkum dari what to expect, berikut ini 4 tanda-tanda hamil anak laki-laki yang akurat dan perlu Moms ketahui.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan Menurut Orang Jawa, Katanya Ibu Hamil dengan Ciri Seperti Ini Sedang Hamil Anak Laki-laki, Benarkah?

1. Sering makan makanan tinggi kalori

Tanda-tanda hamil anak laki-laki yang akurat adalah sering mengonsumsi makanan tinggi kalori, termasuk pada saat sarapan.

Berdasarkan sebuah studi, sekitar 56% persen dengan asupan kalori tertinggi sekitar waktu pembuahan akan memiliki anak laki-laki.

Hal ini didasari pada suatu pemikiran, dimana anak laki-laki membutuhkan lebih banyak energi daripada anak perempuan, sehingga diet kalori tinggi akan mendukung tumbuh kembang janin laki-laki dalam rahim.

Salah satu tanda-tanda hamil anak laki-laki adalah sering mengonsumsi makanan berkalori tinggi.

2. Nafsu makan meningkat

Tanda-tanda hamil anak laki-laki yang akurat berikutnya adalah sering makan.

Pasalnya, sebuah studi menemukan para calon ibu yang hamil anak laki-laki makan 10% lebih banyak dibandingkan mereka yang hamil anak perempuan.

Sebab, hormon testosteron yang dikeluarkan janin laki-laki diduga dapat mengirimkan sinyal kepada ibunya untuk makan lebih banyak.

Baca Juga: Berikut Sederet Mitos vs Fakta Kehamilan Hamil Anak Laki-laki yang Perlu Moms Cek Kebenarannya

3. Tiba-tiba menghindari makanan favorit

Apakah Moms memiliki makanan favorit yang tiba-tiba tidak disukai saat hamil?

Para peneliti percaya bahwa tanda-tanda tersebut juga lebih besar kemungkinannya hamil anak laki-laki.

Karena, sistem kekebalan wanita berfungsi saat dirinya mencoba melindungi janinnya yang sedang tumbuh.

Salah satunya adalah rasa mual, sehingga menyebabkan ibu hamil menjauhi zat-zat yang berpotensi samar.

4. Menderita diabetes gestasional

Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa Moms yang hamil anak laki-laki juga besar kemungkinannya terkena diabetes gestasional, kondisi dimana gula darah lebih tinggi dari biasanya.

Sebab, janin laki-laki mengalami perubahan metabolisme yang lebih besar daripada perempuan.

Itulah 4 tanda-tanda hamil anak laki-laki yang akurat, Moms.

Baca Juga: Imbas Terlalu Percaya Sama Dukun, Ibu Hamil Ini Nekat Tancapkan Paku di Kepala Demi Lahirkan Anak Laki-laki