Masih Banyak yang Salah Kaprah, Membiarkan Tanaman Terpapar Langsung Sinar Matahari Malah Bisa Bikin Daun Layu dan Tak Indah Lagi

By Amallia Putri, Kamis, 10 Maret 2022 | 15:46 WIB
Ini akibatnya jika tanaman di rumah terlalu sering terpapar sinar matahari langsung ()

Seperti yang kita ketahui, sinar matahari dibutuhkan untuk proses pembuatan makanan di dalam tanaman, atau yang sering disebut fotosintesis.

Hal ini membantu tanaman untuk tetap bisa bertumbuh dengan baik.

Namun, jika terlalu sering diletakkan di bawah sinar matahari yang menyengat, tanaman akan mengalami sunburn.

Tidak hanya manusia saja yang mengalami dampak terhadap sunburn, tanaman pun juga.

Selain itu, panas dari matahari membuat media tanam untuk lebih cepat kering.

Akibatnya, daun menjadi berwarna coklat dan tak indah lagi.

Dampaknya tak hanya pada keindahannya saja, namun juga pada nutrisi yang mampu diserap oleh tanaman.

Baca Juga: Ahli Kebun Bocorkan Kunci Tanaman Tumbuh Subur Anti Gagal, Cuma dengan Pakai Pot Berwarna Terang, Kok Bisa?

Lalu, bagaimana cara yang benar dalam menempatkan tanaman di rumah?

Perlu diketahui, Moms, paparan sinar matahari untuk tanaman tidak perlu berlama-lama.

Tanaman hanya memerlukan setidaknya 3 hingga 6 jam paparan sinar matahari.

Pastikan tanaman mendapatkan akses dengan durasi yang ideal setiap harinya sehingga bisa tetap tumbuh dengan baik.