Pantesan Beruntusan di Dada Nggak Kunjung Hilang, Salah Satu Alasannya karena Jarang Ganti Baju

By Amallia Putri, Kamis, 10 Maret 2022 | 20:10 WIB
Ini dia alasannya mengapa muncul bruntusan di dada (Freepik)

Nakita.id - Yuk, ketahui alasannya kenapa kita harus ganti baju setiap hari.

Siapa yang tidak ingin punya kulit badan yang mulus dan bening?

Banyak yang mengira memiliki kulit glowing harus diwujudkan dengan skincare yang mahal.

Padahal, belum tentu, lo, Moms.

Salah satu cara untuk memiliki kulit yang mulus adalah dengan menjaga kebersihan tubuh.

Namun, banyak yang mengeluhkan masalah yang menyerang kulit badan, salah satunya adalah bruntusan di dada.

Munculnya jerawat-jerawat kecil di dada sering bikin Moms bertanya-tanya, apa penyebabnya?

Walaupun sudah mandi berulang kali, beruntusan tetap saja muncul terus-terusan.

Percuma jika Moms mandi namun tidak ganti baju, pantas saja beruntusan tetap muncul. Bagaimana bisa?

Baca Juga: Masih Banyak Ibu-ibu yang Belum Tahu, Ini Alasannya Mengapa Perlu Bedakan Handuk Badan dengan Handuk Wajah Jika Tidak Ingin Alami Bruntusan

Pada dasarnya, kemunculan jerawat atau beruntusan disebabkan oleh penyumbatan pori-pori karena penumpukan kotoran.

Barangkali pakaian terlihat bersih apabila dilihat secara kasat mata.

Namun, sebenarnya tidak juga.

Kotoran karena polusi udara yang menempel membuat baju menjadi kotor.

Belum lagi, apabila kita berkeringat setelah seharian beraktivitas.

Sel kulit mati juga akan menempel di bagian dalam baju.

Apabila partikel-partikel kotoran ini menempel pada baju, maka akan menjadi hambatan bagi Moms untuk mewujudkan kulit yang mulus.

Beruntusan akan tetap muncul karena pori-pori kulit tersumbat oleh kumpulan partikel kotoran tadi.

Melansir dari Brightly.eco, ada baiknya jika Moms mengganti baju setelah dua kali pemakaian khusus untuk Moms yang sering beraktivitas di luar ruangan.

Baca Juga: Bikin Tetangga Pangling, Wajah Bruntusan Tiba-tiba Jadi Mulus Gara-gara Sebongkah Es Batu, Kok Bisa?

Beruntusan di dada ini sebenarnya bisa dialami oleh banyak orang.

Namun, ada baiknya jika Moms yang memiliki tipe kulit sensitif lebih berhati-hati.

Seperti yang kita ketahui, tipe kulit sensitif amat sangat rentan mengalami beruntusan dan jerawatan.

Apabila sekali saja malas mengganti baju beruntusan akan lebih cepat muncul.

Tak hanya itu, melansir dari Healthline, Moms yang memiliki pola makan yang kurang baik bisa memicu munculnya jerawat di dada.

Apalagi, jika Moms mengonsumsi makanan yang berlemak.

Menurut penelitian, makanan yang mengandung karbohidrat dan produk susu cenderung memicu beruntusan di dada.

Selain kedua hal tersebut, menjaga tingkat stres juga amat perlu.

Stres bisa memengaruhi hormon yang menyebabkan kulit menjadi lebih sensitif dan mudah bruntusan.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Bruntusan di Wajah Ternyata Bisa Hilang dalam Sekejap Hanya dengan Es Batu, Begini Caranya

  

Namun, apabila Moms lebih sering untuk beraktivitas dari rumah atau melakukan WFH, tak masalah apabila dicuci setelah tiga kali pemakaian.

Walaupun begitu, akan lebih baik jika pakaian langsung dimasukkan ke dalam mesin cuci setelah beraktivitas berat.

Misalnya, setelah Moms seharian bekerja atau berolahraga, sehingga membuat badan berkeringat.

Kotoran karena keringat akan menumpuk di baju dan jika digunakan kembali akan memicu penyumbatan kotoran pada pori-pori kulit.

Melansir dari Healthline, jika menemukan adanya bruntusan di dada, sebaiknya Moms tak memencet jerawat apalagi dalam keadaan tangan yang kotor.

Hal ini bisa memicu munculnya peradangan di kulit dan berakibat bekas luka jerawat atau bopeng.

Selain itu, jangan terlalu sering melakukan eksfoliasi dengan cara scrubbing.

Sebab, scrubbing saat mengalami beruntusan hanya akan membuat kulit semakin sensitif, bahkan iritasi.

Itulah caranya mencegah munculnya beruntusan di dada.

Baca Juga: Jerawat Parah dan Bruntusan Bisa Hilang Permanen, Moms Hanya Perlu Rutin Dua Kali Seminggu Lakukan Perawatan Ini

Penyebab dari munculnya beruntusan di dada adalah kebiasaan Moms untuk menjaga kebersihan.

Walaupun begitu, pola makan dan tingkat stres menjadi pemicunya juga.

Melansir dari Medical News Today, ini dia beberapa hal yang bisa mengurangi kemunculan jerawat di bagian dada:

1. Tidak bertukar handuk dan pakaian dengan orang lain

2. Menggunakan sabun antibakteri

3. Menggunakan pakaian yang bersih saat hendak berolahraga

4. Gunakan tabir surya yang bebas dari kandungan minyak

5. Tidak menggunakan riasan saat melakukan olahraga

6. Membersihkan riasan setiap sebelum tidur

Baca Juga: Se-Indonsia Auto Ucap Syukur karena Ternyata Bruntusan di Pipi Bisa Perlahan Lenyap dengan Bahan Alami Ini