Sering-sering Bacain Dongeng untuk Anak, Guru PAUD Bilang Manfaat Luar Biasa Ini yang Akan Terjadi, Bisa Memengaruhi Masa Depan Anak!

By Ruby Rachmadina, Sabtu, 12 Maret 2022 | 10:58 WIB
Manfaat membacakan dongeng untuk anak. (Freepik)

Dalam dongeng mengandung sebuah pembelajaran dalam kehidupan yang bisa dipetik oleh anak.

Mutmainah.S.Pd unit kerja TK Permata Hati, Probolinggo, Jawa Timur.

Ini akan membuat anak paham akan pembelajaran hidup yang nantinya bermanfaat ketika anak dewasa.

"Dongeng berperan penting bagi anak-anak, terutama ketika kita mengajarkan isi pesan, pesan moral, dan sebagainya," ucap Mutmainah.

Anak yang sering dibacakan dongeng dapat menstimulasi otak anak untuk berpikir dan berimajinasi.

Ketika dibacakan dongeng, anak akan belajar untuk mengingat beberapa tokoh yang diceritakan, hal ini tentu akan memengaruhi kecerdasan otak dalam berpikir.

"Melalui dongeng ingatan anak lebih kuat," terangnya.

Baca Juga: Sambut Hari Dongeng Nasional, Yuk Ajak Si Kecil Ikuti Lomba Jagoan Mendongeng dari Bobo!

Ketika mengajar, Mutmainah mengaku jika membaca dongeng dilakukan hampir setiap hari.

Pembacaan dongeng bagi pendidikan anak usia dini dilakukan setelah selesai jam pembelajaran.

Dongeng dijadikan acara penutup agar pikiran anak menjadi lebih segar dan tak jenuh setelah selesai belajar.

"Biasanya dongeng kita berikan ketika acara penutup, sambil merefresh pikiran anak," pungkas Mutmainah.