Jangan Keburu Nafsu Beli Skincare, Uang di Dompet Bisa Tetap Awet Tak Berkurang Kalau Coba Pakai Kulit Apel untuk Bikin Kulit Wajah Glowing

By Amallia Putri, Senin, 14 Maret 2022 | 20:50 WIB
Kulit apel untuk kurangi tanda penuaan (Pixabay.com)

Nakita.id - Sudah saatnya tahan beli skincare untuk hemat pengeluaran bulanan dan gunakan bahan yang ada.

Apalagi, jika sudah menjelang akhir bulan, perlu bagi Moms untuk menahan diri untuk beli barang yang sebenarnya tak diperlukan.

Moms sebenarnya bisa memanfaatkan kulit apel untuk dijadikan masker wajah.

Bagaimana bisa?

Selama ini, setelah mengupas apel, kulitnya berakhir di tempat sampah.

Padahal, ada banyak sekali manfaat yang diberikan oleh kulit apel, salah satunya adalah membuat kulit wajah Moms menjadi lebih cerah dan glowing.

Ini kabar baik untuk Moms yang selama ini mengeluh tidak percaya diri karena punya kulit kusam.

Melansir dari Femina.in, apel memiliki kandungan vitamin C yang baik untuk kulit.

Yuk, ketahui cara mengolah kulit apel untuk masker wajah.

Baca Juga: Cara Manfaatkan Kulit Apel untuk Pupuk Tanaman Ternyata Mudah, Jangan Buang Dulu Kulitnya Setelah Mengupas Buah yang Satu Ini

Sebelum mengetahui cara menggunakan kulit apel untuk masker wajah, yuk ketahui dulu apa saja manfaat yang diberikan dari kulit apel untuk wajah.

Seperti yang sudah disebutkan, vitamin C di dalam kulit apel berguna untuk kulit kita.

Tahukah Moms, bahwa vitamin C merupakan zat penting untuk meningkatkan produksi kolagen dalam kulit kita.

Tentu Moms tahu apa fungsi dari kolagen untuk kulit.

Melansir dari Medical News Today, kulit membutuhkan kolagen untuk memperbarui sel-sel yang semula rusak.

Tak hanya itu saja, apabila Moms sudah merasa kulit wajah mulai kendur, kulit apel bisa membantu.

Kulit apel mampu membuat kulit semakin elastis dan terhindar dari tanda penuaan, melansir dari Healthline.

Tak hanya itu saja, vitamin C penting untuk mengatasi masalah jerawat.

Ini dia caranya mengolah kulit apel menjadi masker wajah.

Baca Juga: Cukup dengan Kulit Apel Bikin Wajah Tetap Sehat dan Lembap, Jadi Bukti Kalau Perawatan Wajah Tak Perlu Biaya Banyak

Sebelum membuatnya, Moms perlu menyiapkan alat dan bahannya.

Adapun alat dan bahan untuk membuat masker wajah dari kulit apel di antaranya segenggam kulit apel, chopper atau blender, yoghurt, mangkuk dan sendok.

1. Kulit apel diletakkan di bawah sinar matahari sampai kering.

2. Setelah kering, masukkan di dalam chopper atau blender, haluskan.

3. Setelah halus, ambil dua sendok makan kulit apel yang sudah jadi serbuk ke dalam mangkuk.

4. Masukkan tiga sendok makan yoghurt.

5. Aduk hingga rata, aplikasikan ke wajah dan biarkan selama 25 menit.

6. Bilas wajah dengan air bersih.

Pastikan Moms bersihkan wajah sebelum mengaplikasikannya.

Baca Juga: Resep Masker Wajah Alami dari Kulit Buah dan Sayuran, Hasilnya Dijamin Makin Glowing hingga Bebas Kerutan

Moms sebenarnya juga bisa mengganti yoghurt dengan oatmeal dalam campuran masker dari kulit apel.

Sesuaikan dengan selera Moms, keduanya memiliki manfaat yang hampir sama.

Lalu, seberapa sering seharusnya Moms menggunakan masker dari kulit apel ini?

Apakah baik jika digunakan setiap hari?

Tak perlu setiap hari, Moms bisa lakukan dua hingga tiga kali saja dalam seminggu.

Itulah tadi caranya menggunakan masker dari kulit apel yang bisa Moms buat sendiri di rumah.

Di awal sudah disebutkan bahwa apel memiliki manfaat untuk mengurangi tanda penuaan serta membuat kulit menjadi lebih glowing.

Namun, ternyata tak hanya itu saja, lo, manfaat yang diberikan dari menggunakan serbuk kulit apel untuk wajah.

Ada apa saja, ya?

Baca Juga: Cuma Modal Kulit Apel, Uban di Kepala Dijamin Bisa Langsung Lenyap Sampai ke Akar dalam Waktu 15 Menit Saja, Berikut Cara Menggunakannya

Melansir dari beberapa sumber, ini dia manfaat lain yang diberikan oleh kulit apel untuk wajah:

1. Mengurangi kerusakan kulit karena sinar UV

2. Mengurangi kerusakan kulit karena jerawat

3. Melembapkan kulit

4. Mengatasi lingkarang bawah mata 

Bahkan, Moms yang memiliki riwayat eksim bisa juga menggunakan kulit apel untuk skincare.

Siapa bilang karena memiliki eksim, Moms tak boleh melakukan perawatan kulit wajah?

Cukup dengan kulit apel saja, Moms sudah bisa menjaga kesehatan kulit.

Tak perlu buang uang, hal yang selama ini dianggap sebagai sampah ternyata berguna untuk kulit.

Baca Juga: Tolong Mulai Sekarang Para Ibu-ibu Beruban Kumpulkan Kulit Apel dan Olah Jadi Seperti Ini Jika Ingin Uban di Rambut Hilang Permanen dalam Waktu 15 Menit Saja