Moms Harus Tahu, Ini Jenis-jenis Hamil Kembar menurut Dokter Kandungan, dari Hamil Kembar Dua hingga Hamil Kembar Siam

By Shannon Leonette, Kamis, 17 Maret 2022 | 16:40 WIB
Moms, ketahui apa saja jenis-jenis hamil kembar yang cukup umum di Indonesia. (pexels.com/C Technical)

“Sebenarnya, hamil kembar itu hamil multifetus ya,” kata dr. Nora.

“Jadi, biasanya kalau hamilnya dua, fetusnya dua, itu biasa disebut kembar ya,” ungkapnya.

dr. Nora Milasari, Sp.OG

dr. Nora pun menegaskan bahwa hamil kembar itu sudah pasti ada dua janin di dalamnya.

2. Hamil kembar tiga (triplet)

dr. Nora juga menyampaikan, triplet itu janinnya sudah pasti ada tiga buah.

Melansir Pregnancy Birth & Baby, kehamilan triplet ini bisa jadi disebabkan oleh satu telur yang dibuahi membelah, lebih dari satu telur yang dibuahi, atau keduanya terjadi pada saat yang bersamaan.

Baca Juga: Super Gemas! Setelah 5 Tahun Begini Penampilan Song Triplet Moms

3. Hamil kembar empat (quadruplet)

Kemudian, kalau quadruplet itu bayinya sudah pasti ada empat, demikian kata dr. Nora.

Sama halnya dengan kehamilan triplet, kehamilan quadruplet ini juga bisa jadi disebabkan oleh satu telur yang dibuahi membelah, lebih dari satu telur yang dibuahi, atau keduanya terjadi pada saat yang bersamaan.

4. Hamil kembar siam