Nakita.id - Setiap Moms tentunya ingin memberikan yang terbaik untuk sang buah hati.
Oleh karenanya, kita harus selektif dalam memilih produk untuk bayi khususnya untuk perawatan kulit.
Seperti yang kita tahu, bayi memiliki kulit yang sangat halus dan lebih sensitif dibandingkan dengan kulit orang dewasa.
Sehingga bayi memerlukan produk perawatan kulit khusus yang bisa memenuhi kebutuhannya.
Tentunya produk tersebut harus terbuat dari bahan yang aman dan tidak merusak kulit Si Kecil.
Nah taukah Moms, bahwa produk perawatan kulit bayi dari Pure Baby menggunakan ekstrak kolostrum di dalamnya?
Kolostrum merupakan air susu pertama yang dihasilkan oleh kelenjar susu mamalia pada tahap akhir kehamilan atau beberapa hari setelah proses melahirkan.
Kolostrum berwarna kekuningan dengan tekstur kental dan pekat, serta mengandung nutrisi yang tinggi.
Yuk, simak manfaat kolostrum untuk perawatan kulit bayi.
Ekstrak kolostrum yang berasal dari sapi tersebut memiliki banyak manfaat, karena mengandung protein dan antibodi yang tinggi.
Tak hanya baik untuk dikonsumsi, ekstrak kolostrum juga memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan kulit.