Perut Kram hingga Diare Jadi Ciri-ciri Hamil Jelang Melahirkan, Simak Penjelasannya Agar Moms Tak Salah Kaprah

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 21 Maret 2022 | 10:45 WIB
Ciri-ciri hamil jelang melahirkan yang mungkin akan Moms rasakan (freepik)

Moms mungkin merasakan kram dan nyeri di punggung bagian bawah dan selangkangan saat persalinan semakin dekat.

Apalagi jika ini bukan kehamilan pertama.

Otot dan persendian meregang dan bergeser sebagai persiapan untuk kelahiran.

2. Janin masuk panggul

Ciri yang kedua yakni Moms akan merasa lebih lega dalam bernapas lantaran calon bayi sudah mulai turun ke bawah dan menjauhi paru-paru.

Saat janin turun ke panggul, tekanan di daerah ini dapat meningkat.

Hal ini dapat menyebabkan seorang ibu seperti bergoyang saat berjalan.

Baca Juga: Salah Satunya Lebih Berisiko Alami Diabetes, Berikut Fakta Ciri-ciri Hamil Anak Laki-laki yang Perlu Moms Tahu

3. Diare

Sama seperti otot-otot di rahim yang rileks dalam persiapan untuk kelahiran, demikian juga otot-otot lain di tubuh - termasuk yang ada di rektum.

Dan itu bisa menyebabkan diare, gejala persalinan.

Meskipun menjengkelkan, itu benar-benar normal.