Ternyata Ada Cara Alami dan Ekonomis untuk Mengatasi Rambut Gatal Tapi Tidak Ada Kutu, Ini Penjelasannya

By Kirana Riyantika, Selasa, 22 Maret 2022 | 07:00 WIB
Cara mengatasi rambut gatal tapi tidak ada kutu ternyata sangat mudah (Pexels.com/Moose Photos)

Nakita.id - Banyak orang yang hingga kini mencari tahu cara ampuh mengatasi rambut gatal tapi tidak ada kutu.

Ketika rambut gatal tentu membuat Moms merasa tidak nyaman.

Kulit kepala gatal yang bukan disebabkan karena kutu bisa dikarenakan ketombe atau eksim.

Ketombe dan eksim bisa menyebabkan sel-sel kulit mati mengelupas, bersisik, kemerahan dan gatal.

Selain ketombe dan eksim, penyebab rambut gatal lainnya adalah psoriasis.

Melansir Medicine Net, berikut sederet cara mengatasi masalah kulit kepala gatal tapi bukan disebabkan kutu:

Minyak serai

Minyak serai merupakan minyak esensial alami yang bisa mengurangi pendarahan dari luka kecil.

Rutin mengaplikasikan minyak serai bisa membuat kulit kepala tidak terlalu berminyak.

Baca Juga: Sudahi Rasa Tersiksa Terus Menggaruk Kulit Kepala, Ini Cara Mengatasi Rambut Gatal Tapi Tidak Ada Kutu

Minyak serai bisa mengatasi rambut gatal tapi tidak ada kutu karena bersifat antiseptik.

Sifat antiseptik ini bisa membunuh bakteri penyebab gatal.