Menghitung Masa Subur Ternyata Dilakukan Sebelum Mentruasi, Berikut Penjelasannya Menurut Ahli

By Debora Julianti, Rabu, 23 Maret 2022 | 18:14 WIB
Cara menghitung masa subur (Freepik.com)

dr. Upik Anggraheni Priyambodo, Sp.OG-KFER

Menurut dr. Upik, masa subur wanita bisa dihitung melakui rata-rata masa subur pada bulan sebelumnya.

“Masa subur wanita saat menstruasi itu terjadi 7-14 hari rata-rata terjadi pada hari ke 10 sampai hari ke 18. Namun masa subur dapat memanjang, apabila siklus haidnya juga memanjang.” Ujar dr. Upik.

dr. Upik juga mengatakan jika tidak ada cara yang tepat untuk menghitung masa subur pada wanita.

Cara menghitung masa subur wanita itu sangat sulit sebenarnya, tidak ada patokan rumus yang dapat memastikan kapan seorang wanita itu mengalami masa subur. Maka, terdapat beberapa cara untuk memprediksi masa subur pada wanita,” kata dr. Upik.

dr. Upik menambahkan, walau tidak ada hitungan yang pasti, namun kita bisa menggunakan hitungan dengan rumus yang biasa digunakan untuk menghitung masa subur pada umumnya.

“Salah satunya dengan menghitung rumus, teorinya masa subur wanita itu terjadi 14 hari sebelum haid berikutnya, sayangnya kita tidak dapat memastikan kapan kita akan haid pada bulan berikutnya. Pada wanita yang memiliki siklus haid yang normal atau 28 hari, mungkin akan lebih mudah dia tinggal mengurangi 14 hari, atau antara hari ke 10 sampai hari ke 18. Namun, jika haidnya siklusnya Panjang lebih dari 34 hari, maka ada rumus dengan cara menghitung siklus haid pada 6 bulan terakhir, kemudian mencari siklus haid yang terpendek dan siklus haid yang terpanjang. Siklus haid yang terpendek akan dikurangi 18 dan siklus haid yang terpanjang akan dikurangi 10. Oleh karena itu, akan keluar rentang hari masa subur yang ingin diketahui,” jelas dr. Upik.

 Baca Juga: Ketahuilah Masa Subur Setelah Melahirkan, Ini Waktu yang Tepat untuk Hamil Lagi

Walau tidak bisa memastikan dengan jelas kapan masa subur terjadi, namun pengecekan masa subur dapat diketahui dengan beberapa tes.

Jika Moms ingin melakukan program hamil, ada baiknya melakukan beberapa tes ini untuk mengetahui kadar LH atau masa subur pada tubuh kita.

dr. Upik menyarankan kita untuk melakukan tes transvaginal yang berguna untuk mengetahui ukuran folikel pada tubuh kita.

“Akan sulit memang mengetahui cara mengetahui masa subur pada wanita ada beberapa cara tertentu seperti dengan cara USG transvaginal atau kita sebut juga folikel monitoring. Dari USG transvaginal itu dilakukan antara hari ke 10-18 biasanya dokter sudah memprediksi terlebih dahulu harus kontrol. Tujuannya untuk menunjukan folikel yang tadinya kecil-kecil, ketika memasuki masa subur diharapkan sudah membesar dan yang dicari adalah ukurannya 18 sampai 25 mili. Atau, dimonitor sampai terjadinya ovulasi, disitulah baru diketahui dengan pasti masa subur wanita,” ujar dr. Upik.