Banyak Ibu Pekerja yang Lebih Memilih Untuk Menggunakan Susu Formula Dibandingkan ASI, Begini Tanggapan dari Kementerian PPPA

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 27 Maret 2022 | 17:00 WIB
Begini kata Kementerian PPPA tentang banyaknya ibu pekerja yang lebih memilih susu formula. (Nakita.id)

Ketika ibu pekerja enggan memberikan ASI kepada anaknya, maka harus dilihat dulu alasannya.

Apabila alasannya memang ASI ibu tidak bisa keluar maka dimaklumkan.

Namun, apabila ASI Moms mash lancar maka diwajibkan untuk memberikan ASI kepada anak sampai berusia 2 tahun.

“Nah misalkan ibu itu bekerja dan tidak bisa memberikan ASI kemudian lebih memilih untuk menggunakan susu formula maka harus dilihat dulu alasannya apa. Kalau alasannya memang si ibu tidak bisa keluar susu maka tidak jadi masalah tapi kalau air susunya masih bisa keluar maka ia tetap harus melaksanakan kewajibannya untuk memberikan ASI sampai nanti anak berusia 6 bulan dan 2 tahun,” ungkap Drs. Hendra Jamal’s, Msi Plt. Asisten Deputi Bidang Kesehatan dan Pendidikan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dalam wawancara ekslusif bersama Nakita, Kamis (3/3/2022).

Drs. Hendra Jamal’s, Msi Plt. Asisten Deputi Bidang Kesehatan dan Pendidikan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.

Kementerian PPPA sendiri tetap mengencarkan kewajiban mengasihi sampai anak 2 tahun.

Karena 2 tahun pertama kehidupan anak merupakan masa emas, dimana Si Kecil akan mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang begitu pesat.

Nah, ASI disini berperan penting untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tersebut supaya mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak menjadi lebih optimal.

Baca Juga: Bukan Hanya Dapat Penuhi Nutrisi Si Kecil, Ternyata Ini Manfaat Luar Biasa Pemberian Susu Pada Anak dari Segi Psikologis

Beberapa Kantor Menyediakan Ruang ASI

Jamal’s juga mengatakan, kini sebagian kantor pun sudah menyediakan fasilitas ruang ASI.

Sehingga ibu pekerja bisa memompa ASI nya dengan nyaman.