Iri Dengar Tetangga Cerita Gula Darahnya Stabil Terus, Ternyata Rahasianya Cuma Daun Pandan yang Dibuat Seperti Ini

By Amallia Putri, Jumat, 25 Maret 2022 | 19:30 WIB
Daun pandan untuk bikin gula darah stabil (Pixabay)

Nakita.id - Sudah saatnya Moms tahu caranya gula darah untuk tetap stabil tanpa obat.

Gula darah dalam tubuh wajib untuk dijaga agar bisa terus stabil.

Jika tidak, hal ini akan memengaruhi kesehatan dan kebugaran Moms sehari-hari.

Melansir dari Mayo Clinic, pada perempuan setidaknya tetap terus menjaga gula darah pada 140 mg/dL.

Jangan sampai gula darah sampai 200 mg/dL atau lebih.

Sebab, jika mencapai angka sekian sudah tergolong diabetes.

Banyak dari Moms yang menganggap kalau menjaga gula darah terkesan sulit.

Namun, sebenarnya tidak juga apabila Moms memanfaatkan bahan-bahan makanan yang ada di sekitar kita.

Salah satunya adalah daun pandan.

Selama ini, daun pandan seringkali digunakan untuk menambah kelezatan pada makanan.

Baca Juga: Ikuti Saran Tetangga Minum Air Rebusan Daun Pandan dan Rasakan Manfaat Tak Terduga Ini pada Tubuh

Makanan seperti dadar gulung dan kolak membutuhkan aroma yang menggugah selera dari daun pandan.

Tapi masih banyak yang belum tahu kalau daun pandan bisa membantu menstabilkan tingkat gula darah dalam tubuh.

Bagaimana bisa?

Menurut beberapa penelitian, ada zat dalam daun pandan yang mampu untuk membantu meningkatkan kualitas produksi insulin.

Seperti yang kita ketahui, insulin dibutuhkan oleh tubuh agar tingkat gula darah tetap terjaga.

Maka dari itu, daun pandan juga baik dikonsumsi oleh pada penderita diabetes.

Tak hanya itu saja, ternyata pandan juga memiliki kebaikan lainnya.

Melansir dari Healthline, daun yang satu ini mampu untuk mengurangi gejala gusi berdarah.

Lalu, bagaimana cara mengolah daun pandan untuk membuat gula darah tetap stabil?

Baca Juga: Dijamin Daun Pandan di Dapur Rumah Lebih Awet, Cara Menyimpannya Cukup Terapkan 6 Hal Ini Aja

Amat sangat mudah membuat daun pandan untuk menjadi minuman.

Moms cukup menjadikannya teh yang bisa dikonsumsi selagi masih hangat.

Ini dia tahapan untuk membuat daun pandan menjadi teh:

1. Siapkan 400 mililiter air, daun pandan, dan serai

2. Masukkan air ke dalam panci, lalu rebus

3. Jika sudah agak mendidih, masukkan duan pandan dan serai yang sudah ditumbuk pangkalnya

4. Biarkan selama 5 hingga 10 menit, lalu matikan kompor

5. Tuang dan saring airnya ke dalam cangkir

Dengan begitu, teh daun pandan sudah bisa dikonsumsi dan nikmat selagi masih hangat.

Baca Juga: Dijamin Kelabang Bakal Ogah Masuk Lagi ke Dalam Rumah, Coba Gunakan Daun Pandan hingga Lada dengan Cara Ini untuk Mengusirnya

Lalu, seberapa sering Moms perlu untuk mengonsumsi air rebusan pandan yang satu ini?

Melansir dari Netmeds, cukup sekali setiap harinya, Moms bisa tetap menjaga gula darah untuk tetap stabil.

Teh dari daun pandan ini juga baik untuk Moms yang mengalami hiperglikemia, lo.

Hiperglikemia adalah suatu kondisi tubuh di mana gula darah cenderung tinggi.

Biasanya, tingkat gula darah sudah di atas batas normal, namun masih di bawah kriteria pengidap diabetes.

Jika kondisi ini terus menerus dibiasakan, maka berisiko mengalami diabetes tipe 2.

Biasanya, Moms yang mengalami hiperglikemia akan mudah mengalami haus.

Selain itu, sering untuk buang air kecil.

Dengan mengonsumsi air rebusan daun pandan, Moms bisa mengatasi hal tersebut.

Baca Juga: Dijamin Daun Pandan di Dapur Rumah Lebih Awet, Cara Menyimpannya Cukup Terapkan 6 Hal Ini Aja

Selain mengonsumsi air rebusan daun pandan, ada beberapa hal yang perlu Moms lakukan untuk mengatasi naiknya gula darah. 

Apa saja?

Melansir dari Cleveland Clinic, perlu bagi Moms untuk melakukan ini demi mengurangi naiknya gula darah:

1. Memiliki pola makan yang baik

2. Berolahraga

3. Memiliki berat badan yang ideal

4. Tidak merokok

Perlu juga bagi Moms untuk memiliki manajemen stres yang baik, waktu istirahat yang cukup, dan tidak begadang.

Dengan begitu, tingkat gula darah Moms akan selalu stabil.

Baca Juga: 'Fiuh' Ucap Pengidap Diabetes yang Tak Kunjung Sembuh, Ternyata Daun Sirsak yang Dibuat Begini Manjur untuk Buat Gula Darah Stabil Terus