Nakita.id - Kacang panjang sangat populer di dunia perkulineran.
Pasalnya tumbuhan satu ini banyak diolah menjadi berbagai macam makanan lezat.
Kacang panjang biasanya diolah untuk disajikan sebagai sayur.
Salah satu olahan kacang panjang yang paling terkenal adalah dengan dimasukkannya ke dalam pecel atau karedok.
Atau ada beberapa orang yang dengan sengaja makan kacang panjang mentah sebagai lalapan.
Meski sering dimakan, masih banyak orang yang awam akan manfaat yang dihasilkan.
Padahal kandungan gizi dari kacang panjang sangatlah melimpah.
Konon, makan kacang panjang secara rutin dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit.
Moms percaya atau tidak kacang panjang yang diolah dengan cara direbus memberikan manfaat luar biasa seperti ini untuk tubuh jika dimakan secara konsisten, seperti dilansir Nutrition and You.
Kacang panjang termasuk tumbuh-tumbuhan yang banyak dikonsumsi sejak lama, kacang panjang sangat rendah akan kalori.
100 gram kacang panjang hanya mengandung 47 kalori.