Nakita.id – Peralatan dapur yang mesti ada di dapur adalah talenan.
Alat ini tidak pernah absen digunakan sehari-hari untuk alas memotong segala bahan makanan.
Namun apakah Moms sudah yakin telah merawat dan membersihkanya dengan benar?
Talenan yang jarang dibersihkan atau dibiarkan lembab tentu mudah untuk tempat berkembangnya bakteri dan jamur.
Tentu Mom tidak ingim kuman tersebut menempel ke bahan makanan.
Selain itu, cara menggunakan talenan yang benar juga sering kali luput dari perhatian ibu-ibu.
Sebagai contoh, menggunakan satu talenan yang sama untuk segala jenis bahan.
Melansir dari Prevention via Kompas.com, berikut ini adalah kesalahan yang sering terjadi dalam penggunaan talenan.
Apa saja ya?
Tidak Memisahkan Talenan
Apakah Moms selama ini menggunakan talenan yang sama untuk memotong daging dan sayuran?