Pantas Saja Wajah Berjerawat dan Muncul Garis Halus, Ternyata Makanan Favorit Ini Jadi Pemicu Utama Masalah Kulit Wajah

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 29 Maret 2022 | 11:00 WIB
Makanan jadi penyebab utama masalah wajah jerawat dan juga kerutan halus (Freepik)

Nakita.id - Masalah kulit wajah tentu menjadi kekhawatiran bagi setiap Moms dan perempuan di mana pun berada.

Semua perempuan pasti menginginkan wajah yang bersih, mulus, dan juga awet muda.

Sayangnya, berbagai masalah wajah akan muncul seiring berjalannya waktu.

Biasanya, masalah yang muncul di usia hampir 30 tahun dan 30 tahun ke atas adalah masalah jerawat dan garis halus atau kerutan.

Tentu jika sudah muncul, masalah tersebut cukup sulit diatasi.

Selain harus mengetahui bagaimana cara mengatasinya, Moms juga harus tahu penyebabnya.

Menghindari berbagai penyebab munculnya masalah kulit wajah tersebut akan lebih baik dibandingkan mengobati.

Mengutip dari Web MD, seorang pakar dermatologi Jorden Edinger, makanan jadi salah satu pemicu masalah kesehatan kulit wajah.

Ada beberapa makanan yang mampu membantu kesehatan kulit wajah, tetapi ada juga yang menyebabkan masalah kulit wajah.

Baca Juga: Ngapain ke Klinik Kecantikan Kalau Bahan Ini Ternyata Lebih Ampuh Mengatasi Jerawat dan Kulit Keriput? Salah Satunya Adalah Kunyit

"Ada makanan yang bisa memicu penyumbatan kelenjar minyak di dasar folikel sehingga menyebabkan jerawat.

"Ada juga makanan yang mengganggu produksi kolagen. Padahal, kolagen penting untuk menjaga elastisitas kulit," ucap dia.