Cara Menghilangkan Bau Ketiak dalam 10 Menit, Cuma Butuh Tomat yang Diolah dengan Cara Seperti Ini

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 31 Maret 2022 | 16:14 WIB
Cara menghilangkan bau ketiak. (freepik.com/cookie_studio)

Nakita.id - Jangan sampai malu-maluin, begini cara menghilangkan bau ketiak dalam 10 menit.

Ketiak merupakan salah satu bagian tubuh yang harus benar-benar diperhatikan kebersihannya.

Karena ketiak merupakan bagian tubuh yang mudah sekali berkeringat.

Sebagian orang ketika ketiaknya berkeringat tubuhnya pun akan mengalami bau tak sedap.

Hal tersebut bisa terjadi karena keringat yang ada di ketiak bercampur dengan bakteri.

Maka dari itu, penting sekali untuk menjaga kebersihan ketiak.

Akan tetapi, ada juga orang yang sudah rajin menjaga kebersihan ketiaknya tetap mengalami bau badan.

Bahkan penggunaan deodorant saja tidak ampuh mengatasi bau ketiak seseorang.

Seseorang yang mengalami bau ketiak cenderung akan merasa kurang percaya diri.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Kuning di Bagian Ketiak pada Pakaian dalam 5 Menit, Cukup Pakai 1 Bahan Dapur Ini

Apalagi jika harus berdekat-dekatan dengan orang lain.

Pasalnya, bau ketiak bukan hanya dapat membuat diri sendiri tak nyaman.

Tetapi orang-orang di sekitar juga akan terganggu dengan bau ketiak tersebut.

Meski begitu, Moms atau Dads yang memiliki masalah bau ketiak tak perlu khawatir.

Karena ada satu bahan alami yang memang ampuh untuk menghilangkan bau ketiak dalam hitungan menit.

Bahan alami tersebut adalah tomat Moms.

Tomat untuk hilangkan bau ketiak.

Namun, agar hasilnya lebih efektif, tomat harus dicampur dengan lemon.

Nah, berikut cara menghilangkan bau ketiak dengan tomat dan lemon melansir dari Times of India:

1. Siapkan beberapa buah tomat kemudian jus

Baca Juga: Tyas Mirasih dan Tengku Tezi Mulai Go Public, Pamer Kemesraan Hingga Berani Saling Cium Ketiak, Beneran Pacaran?

2. Begitu juga dengan lemon, peraslah airnya, kemudian jus

3. Setelah itu, campurkan jus tomat dan juga jus lemon tersebut

4. Kemudian, oleskan campuran jus tersebut di kedua ketiak secara merata

5. Diamkan selama 10 menit Moms

6. Jika sudah, maka bilas ketiak dengan air bersih dan sabun.

Dengan cara tersebut dijamin bau ketiak Moms pun akan memudar perlahan-lahan.

Sehingga ketika Moms berkeringat sekalipun tak membuat ketiak menjadi bau.

Cara ini dijamin lebih efektif dibandingkan Moms harus menggunakan deodoran setiap hari.

Selain itu, biaya yang dikeluarkan juga lebih murah, jadi jangan lupa mencoba ya.

Baca Juga: Jangan Sampai Suami Ogah Dekat-dekat karena Kebauan, Ini Cara Menghilangkan Bau Ketiak Hanya dengan Tomat