5 Rekomendasi Pampers Murah Harga di Bawah 50 Ribu untuk Anak, Nggak Kalah Bagus dengan yang Mahal Moms

By Nita Febriani, Kamis, 31 Maret 2022 | 15:17 WIB
Rekomendasi popok bayi murah tapi bagus ()

Dengan keunggulan X-tra Kering yang daya serapnya mampu bertahan sampai 10 jam, harga popok MamyPoko cukup terjangkau Moms.

Selain itu MamyPoko juga tersedia dalam beberapa jenis kemasan ekonomis yang dibanderol mulai dari Rp 20 ribu.

Moms bahkan bisa membeli popok ini secara satuan jika ingin mencoba apakah cocok untuk digunakan Si Kecil atau tidak.

2. Sweety Bronze

Popok murah dengan kualitas bagus selanjutnya adalah Sweety Bronze.

Ini adalah varian ekonomis dari merk Sweety dengan tipe popok celana.

Sweety Bronze tersedia dalam berbagai ukuran mulai dari newborn, S, M, L, hingga XL untuk batita.

Baca Juga: Moms Harus Tahu, Ini Penyebab Ruam Popok pada Bayi, Salah Satunya Saat Proses Perkenalan Makanan Baru

3. Merries

Pampers murah satu ini memiliki 2 jenis popok yang bisa Moms pilih, yakni tapes dengan perekat dan pants atau tipe popok celana.

Popok Merries diklaim mampu menyerap hingga 5 kali pipis dan menjaga kulit Si Kecil tetap kering.

Merries pants good skin juga sangat mudah Moms temukan di supermarket dan minimarket.