Jangan Sekali-kali Minum Kopi saat Sahur Kalau Tidak Mau Puasanya Batal! Ini Dia Aturan Minum Kopi di Bulan Puasa

By Kintan Nabila, Minggu, 3 April 2022 | 18:58 WIB
Aturan minum kopi di bulan puasa supaya tidak kekurangan cairan dan lemas saat puasa (Freepik)

Nakita.id - Bagi Moms dan Dads yang merupakan pecinta kopi, sayang sekali di bulan puasa ini kita tidak bisa menikmatinya seperti biasa.

Pagi hari biasanya kita menyeruput secangkir kopi, sekarang waktunya digeser jadi saat sahur. Namun, minum kopi di waktu-waktu tersebut ternyata tidak bagus untuk kesehatan loh! Melansir Egypt Independent, orang yang berpuasa sebaiknya menghindari minum terlalu banyak air selama sahur karena ginjal akan membuangnya selama beberapa jam ke depan. Karena asupan cairan saat berpuasa sangat terbatas, karenanya kita tidak dianjurkan minum kopi atau asupan berkafein lainnya saat sahur. Selain kopi, minuman yang mengandung kafein seperti teh, cokelat, sampai soda juga sebaiknya dihindari. Minuman berkafein bisa membuat tubuh cepat kehilangan cairan, sehingga kita jadi mudah haus di siang hari. Hal ini lantaran kafein bersifat diuretik dan bisa membuat orang jadi sering buang air kecil. Nah, bagi Moms dan Dads yang tetap ingin minum kopi selama bulan puasa, yuk ikuti tips ini!

Baca Juga: Puasa Tidak Lemas dan Pusing, Mulai Nanti Jangan Minum Teh Saat Sahur dan Berbuka Puasa hingga Perbanyak Makan Buah Berair, Ini Alasannya

 Melansir dari Cleveland Clinic, orang yang terbiasa minum kopi dan minuman berkafein lainnya lalu dipaksa untuk berhenti tiba-tiba maka bisa mengalami penarikan kafein. Penarikan kafein bisa menyebabkan seseorang jadi susah konsentrasi, sakit kepala, atau mudah mengantuk. Untuk meminimalkan efeknya, cobalah Moms dan Dads mengatur asupan kafein saat berpuasa. Begini caranya! 1. Geser waktu minum kopi jadi saat buka puasa Daripada minum kopi saat sahur, coba geser waktunya jadi saat buka puasa. Waktu yang tepat untuk minum kopi adalah 1-2 jam selepas buka puasa. Selain itu, usahakan tidak meminumnya lebih dari jam 8 malam, ya! Apabila lewat dari jam 8 malam kita jadi susah tidur. Pasalnya, efek kafein akan sangat terasa satu jam setelah diminum, dan bisa bertahan sampai empat jam. Baca Juga: Penyandang Diabetes Bisa Bernapas Lega! Terungkap Resep Minuman Kopi Untuk Menurunkan Kadar Gula Darah

2. Jangan sampai berlebihan minum kopi Meskipun kita boleh meminumnya saat buka puasa, tetap saja jangan berlebihan ya! Sebaiknya kita tidak minum kopi lebih dari dua cangkir saat berbuka puasa. Daripada kopi cobalah perbanyak asupan cairan yang mudah diserap seperti air putih untuk menghidrasi tubuh. Upayakan untuk tetap minum air putih sebanyak 8 gelas per hari mulai dari buka puasa sampai sahur. 3. Cari minuman alternatif selain kopi Alih-alih minum kopi, coba ganti minum asupan yang memiliki kadar kafein lebih rendah, misalnya kopi decaf, teh, atau cokelat. Ketika tubuh sudah mulai bisa beradaptasi, ganti lagi opsinya menjadi minuman hangat yang minim kafein. Misalnya seperti teh herbal tisane kembang telang, chamomile, atau seduhan rempah-rempah.

Baca Juga: Mulai Sekarang Stop Kebiasaan Minum Kopi Sebelum Sarapan Pagi, Jangan Kaget Kalau Tiba-tiba Kadar Gula Darah Naik

Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul "Kenapa Tidak Boleh Minum Kopi saat Sahur?"