Nakita.id - Bagi Moms yang sedang menyusui pasti sudah tidak asing bila banyak orang berkata ada bahaya menyusui saat puasa.
Kabar yang beredar, saat ibu menyusui tidak boleh melaksanakan puasa karena bisa membahayakan bayi yang butuh ASI.
Namun asal Moms tahu, bahwa sebenarnya hal tersebut adalah salah!
Malahan ahli menyebutkan ada manfaat menyusui saat puasa.
Dalam Fatawa Shiyam yang dikemukakan oleh Syekh Ibu Utsaimin sudah mengatur aturan bagi ibu yang masih menyusui.
Moms yang merasa dirinya kuat dan tahan puasa seharian penuh, boleh mengikuti kegiatan puasa di bulan Ramadan.
Memang tidak ada larangan juga kalau Moms memilih untuk tidak melaksanakan puasa Ramadan saat masih menyusui Si Kecil.
Tapi jika Moms merasa mampu, segeralah puasa karena ada manfaat yang luar biasa untuk tubuh.
Berikut 5 manfaat puasa bagi ibu menyusui yang dikutip dari Baby Center.
1. Mencegah penyakit
Pola makan yang berlebihan akan sangat berbahaya.