Jangan Langsung Dibuang! Begini Cara Menyegarkan Kembali Sayur yang Sudah Terlanjur Layu Pakai Air Es

By Shannon Leonette, Senin, 4 April 2022 | 07:00 WIB
Moms harus tahu, begini cara menyegarkan kembali sayur yang layu dengan mudah. (Freepik)

Biasanya, bagian ini adalah bagian pinggir sayuran.

Setelahnya, cipratkan air dingin ke sayuran tersebut, lalu bungkus dengan sehelai kain.

Kemudian, simpan sayuran tersebut di dalam kulkas selama satu jam agar segar kembali.

2. Rendam air es

Cara lainnya adalah dengan menggunakan air es.

Moms cukup rendam sayuran tersebut di dalam baskom berisi air es selama satu jam.

Agar hasilnya efektif, Moms bisa tambahkan cuka atau perasan jeruk nipis di air esnya.

Baca Juga: Mas-mas Tukang Warteg Samping Rumah Ungkap Rahasia Bikin Tempe Goreng Tetap Renyah Selama Berjam-jam, Kuncinya Cuma Air Es

3. Bilas dengan air bersih

Terakhir, setelah sayuran segar kembali, bilaslah dengan air mengalir.

Tujuannya adalah untuk menghilangkan sisa kotoran yang masih menempel pada sayuran.

Apabila Moms ingin menyimpannya kembali, keringkan terlebih dahulu dengan handuk dapur.