Jangan Keseringan Ditunda, Dokter Sebut Ini Pentingnya Deteksi Dini Autisme Pada Anak

By Ruby Rachmadina, Kamis, 7 April 2022 | 15:45 WIB
Pentingnya deteksi dini autisme pada anak. (Freepik)

Moms dan Dads tentu selalu berupaya bisa berperan menjadi orangtua terbaik untuk anak.

Selama kehamilan, Moms pasti melakukan banyak hal agar sang janin tumbuh dan berkembang dengan optimal.

Tetapi, terkadang takdir tuhan kerap berkata lain.

Moms dan Dads harus menghadapi sang buah hati yang lahir ke dunia memiliki gangguan.

Mungkin saja anak memiliki kekurangan dalam tumbuh kembangnya sehingga Si Kecil dianggap spesial.

Misalnya ada beberapa anak yang sejak lahir memiliki kesulitan untuk bisa berinteraksi dengan sesama, contohnya anak penyandang autisme.

Anak autisme cenderung sulit untuk bisa berinteraksi serta berkomunikasi dengan orang lain di lingkungannya.

Mereka berbeda karena sejak awal memiliki gangguan pada perkembangan otaknya.

Maka, para orangtua harus sadar betul untuk segera deteksi dini autisme pada anak agar bisa mendapatkan penanganan yang tepat dan cepat jika Moms mengalaminya.

Baca Juga: Saat Pertama Kali Tahu Anak Didiagnosis Autisme, Ini Cara yang Disarankan Psikilog Agar Orangtua Bisa Menerima Tanpa Berkecil Hati

Menurut dr. Wita Rostania, Sp.A Dokter Spesialis Anak yang berpraktik di RS Azra Bogor mengatakan kepada tim Nakita, Selasa (5/4/2022) jika deteksi dini autisme memiliki peranan yang sangat penting.

Menurutnya, dengan deteksi dini orangtua bisa mengetahui apakah gejala ini mengarah kepada autisme atau tidak.