Para Orangtua Baru Wajib Banget Tahu! Ini Rekomendasi Minyak Telon Bayi yang Bisa Menghangatkan Hingga Atasi Perut Kembung

By Kirana Riyantika, Kamis, 7 April 2022 | 18:28 WIB
Rekomendasi minyak telon ini bisa Moms coba (Freepik/Jcomp)

Nakita.id - Rekomendasi minyak telon bayi sangat dicari tahu informasinya, terutama bagi orangtua baru.

Minyak telon memiliki beragam fungsi untuk tubuh bayi.

Yang pertama, minyak telon bisa menghangatkan tubuh bayi.

Seringkali minyak telon digunakan sesaat setelah mandi.

Kedua, minyak telon bisa memberikan keharuman sepanjang hari untuk bayi.

Ketiga, minyak telon bisa membantu mengatasi gatal akibat gigitan serangga hingga melindungi bayi dari gigitan nyamuk.

Melansir dari berbagai sumber, Nakita.id sudah merangkum minyak telon yang direkomendasikan untuk bayi:

Minyak telon Konicare

Produk minyak telon konicare mengandung Oleum Cajuputi 42%, Oleum Cocos 50%, dan Oleum Anisi 8%.

Baca Juga: Jadi Produk Penghangat Sekaligus Melindungi dari Gigitan Nyamuk, Ini Sederet Rekomendasi Minyak Telon yang Perlu Moms Coba

Konicare jadi rekomendasi minyak telon yang patut dicoba karena terbuat dari bahan alami.

Sehingga aman untuk kulit bayi yang masih lembut.

Minyak Telon Cussons Baby

Minyak ini terbuat dari berbagai campuran minyak seperti minyak kayu putih, adas, dan minyak kelapa.

Ini sangat cocok digunakan sehabis mandi atau ketika Si Kecil sedang dipijat.

Minyak telon ini sangat aman dan tidak mudah tumpah.

Dikarenakan dikemas dalam botol flip flop.

Mommy Time Telon Cream

Minyak telon ini tidak memiliki tekstur cair melainkan krim.

Baca Juga: Letakkan Tumbukan Bawang Merah di Tubuh dan Ubun-ubun Bayi, Ini yang Akan Terjadi

Mommy time telon cream jadi minyak telon yang direkomendasikan karena menyerap di kulit bayi tanpa meninggalkan rasa lengket.

Produk ini memiliki formula dari bahan-bahan alami seperti Eucalyptus oil, Cajuput Oil, dan Anise Essential Oil.

My Baby Telon Plus

Produk ini disajikan dengan kemasan tube dengan tekstur lotion atau krim.

My baby telon plus bisa memberikan perlindungan bagi Si Kecil dari gigitan nyamuk atau serangga selama 6 jam.

Minyak telon ini bisa memberikan kehangatan, mencegah masuk angin, dan mencegah perut kembung.

Minyak Telon Lang Plus

Minyak ini terbuat dari bahan-bahan alami dengan formulasi enam jenis minyak.

Sehingga bisa memberikan perlindungan lebih lama hingga 10 jam.

Baca Juga: Ibu-ibu Harus Tahu, Ini Manfaat Memakaikan Minyak Telon untuk Anak, Gak Cuma Bikin Harum Tetapi Bikin Badan Si Kecil Sehat Setiap Hari