Seringkali Tidak Disadari, 3 Kebiasaan Setelah Mencukur Ini Ternyata Rawan Bikin Ketiak Jadi Iritasi dan Seperti 'Kulit Ayam'

By Amallia Putri, Jumat, 15 April 2022 | 12:32 WIB
Hal yang sebaiknya dihindari setelah mencukur bulu ketiak (freepik)

Kulit ketiak menjadi kemerahan dan tak jarang juga terasa gatal.

Seringkali, Moms hendak langsung beraktivitas setelah mencukur ketiak sehingga kemudian menggunakan deodoran seperti biasa.

Namun ini hanya akan memperparah iritasi yang dialami setelah mencukur.

Kedua, tidak menggunakan pelembap.

Padahal jika menggunakan pelembap, masalah iritasi bisa teratasi, lo, Moms.

Tak perlu menggunakan pelembap yang aneh-aneh, gunakan saja aloe vera gel untuk mengatasinya.

Dengan begitu, iritasi pada kulit ketiak bisa mereda.

Baca Juga: Tepung Maizena yang Dibuat Seperti Ini Bisa Bantu Mengurangi Keringat Ketiak, Nyesal Banget Baru Tahu Sekarang Kalau Bahan Dapur Ini Mampu Gantikan Peran Deodoran

Ketiga, menggunakan pakaian yang terlalu ketat.

Saat kulit ketiak masih sensitif, sebaiknya kita tak menggunakan pakaian yang ketat karena akan menyebabkan gesekan pada kulit ketiak.

Akibatnya, iritasi bisa menjadi lebih parah.

Tak hanya itu, karena pakai pakaian yang terlalu ketat setelah mencukur ketiak bisa-bisa Moms mengalami 'kulit ayam'.