Berpotensi Rusak Keharmonisan Rumah Tangga, Berikut Ini Dampak Mom Shaming Bagi Kesehatan Mental Seorang Ibu

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 19 April 2022 | 16:54 WIB
Dampak mom shaming terhadap kesehatan mental (Nakita.id)

Nakita.id - Belum banyak yang tahu, berikut dampak mom shaming bagi kesehatan mental seorang ibu.

Kesehatan mental seorang ibu merupakan hal penting yang harus dijaga.

Karena, untuk bisa membesarkan anak dengan baik, bukan hanya kesehatan fisik saja yang harus dimiliki seorang ibu.

Tapi, kesehatan mental ibu yang baik juga sangat berpengaruh besar terhadap keberhasilan seorang Moms dalam membesarkan anak.

Karena, jika kesehatan mental baik, maka seorang ibu bisa mengurus anaknya dengan optimal.

Namun, terkadang menjaga kesehatan mental bukan hal mudah untuk para ibu.

Karena, menjalani peran sebagai seorang ibu penuh dengan tantangan.

Belum lagi, banyaknya komentar-komentar negatif yang ditunjukkan kepada ibu terkait pola asuh yang dilakukan kepada anaknya.

Komentar-komentar negatif tersebut biasanya datang dari orang lain dan merupakan tindakan mom shaming.

Baca Juga: Bukan Hanya Orang Lain, Diri Sendiri Juga Bisa Jadi Pelaku Mom Shaming, Begini Cirinya

Dampak Mom Shaming Bagi Kesehatan Mental Seorang Ibu

Sebagian orang mungkin akan menilai bahwa tindakan mom shaming merupakan hal wajar yang dialami para ibu.