Mentang-mentang Lagi Puasa Jadi Malas Bergerak, Padahal Aktivitas Seru Ini Masih Bisa Dilakuin Orangtua dan Anak di Bulan Ramadan

By Ruby Rachmadina, Minggu, 24 April 2022 | 11:55 WIB
Jenis aktivitas seru yang bisa dilakukan orangtua dan anak saat puasa. (Freepik)

Puasa jadi salah satu hal wajib dilakukan bagi seluruh umat muslim di dunia.

Momen bulan Ramadan tahun ini mungkin bisa menjadi momen pertama juga bagi beberapa ibu untuk mengajarkan Si Kecil berpuasa.

Moms tentu harus bisa mengajarkan sang buah hati untuk menahan diri agar tidak makan dan minum dari terbit fajar hingga terbenam matahari.

Namun terkadang, puasa kerap membuat Moms dan juga Si Kecil merasa enggan untuk melakukan apapun.

Karena menahan lapar, Moms mungkin berpendapat lebih baik tidur seharian saja yang membuat Moms tidak produktif lagi.

Padahal, bulan puasa bukan menjadi ajang malas-malasan.

Malah Moms bisa jadikan ramadan menjadi momen seru yang tak kalah dari hari-hari biasanya.

Moms masih bisa beraktivitas seru bersama dengan Si Kecil meskipun sedang berpuasa.

Dilansir Parents beberapa aktivitas seru ini bisa dijadikan rekomendasi untuk dilakukan oleh orangtua dan anak.

Baca Juga: 5 Cara Stimulasi Anak Supaya Cepat Bicara, Dads Bisa Berperan Sama Lakukan Aktivitas Ini Bersama Si Kecil

Membuat jadwal di kalender

Selama sebulan berpuasa, Moms mungkin bisa menentukan aktivitas apa saja yang akan dilakukan bersama Si Kecil.