Bagaimana Caranya Agar Bunga Tak Mati Saat Pengiriman? Begini Tipsnya Beli Tanaman via Toko Online

By Amallia Putri, Selasa, 3 Mei 2022 | 19:00 WIB
Tanaman dibeli via toko online, apakah bisa bertahan? (Nakita.id/David)

Sesampainya tanaman di rumah, pastikan Moms melakukan langkah selanjutnya.

3. Mengeluarkan tanaman dari boks

Setelah tanaman sampai, jangan tunda lagi untuk mengeluarkannya dari wadah pembungkusnya.

Menundanya hanya akan membuat tanaman semakin layu.

Berhati-hatilah saat membuka bungkusnya apabila terbuat dari bahan yang keras.

Baca Juga: Menyesal Selama Ini Dibuang, Padahal Kepala Ikan Bisa Jadi Kunci Para Petani Untung Besar Setiap Panen, Gampang Banget Cara Olahnya

Setelah itu, cek apakah ada kerusakan dari tanaman.

Apabila ada, segera sampaikan pada penjual beserta dengan bukti fotonya.

Jika tidak, Moms bisa langsung menaruhnya di halaman.

4. Menyiram tanaman

Jangan lupa untuk langsung menyiramkan air pada tanaman tersebut.

Bisa diperkirakan selama di perjalanan tanaman cenderung dehidrasi.