Hobi Banget Cari Masalah! Padahal Sudah Kalah Telak, Farhat Abbas Malah Makin Koar-koar dan Kini Nyinyiri Cara Haji Faisal Mendidik Gala: ‘Harusnya Gala Diserahkan ke Doddy’

By Ratnaningtyas Winahyu, Selasa, 26 April 2022 | 09:01 WIB
Farhat Abbas komentari soal hak perwalian Gala Sky (Kolase foto instagram.com/@farhatabbasofficial & @opah_faisal )

Nakita.idFarhat Abbas komentari cara Haji Faisal mendidik Gala Sky.

Beberapa waktu lalu, pengadilan telah memutuskan tentang hak perwalian Gala.

Ya, bocah kecil tersebut akhirnya resmi diasuh oleh keluarga almarhum Bibi Andriansyah.

Mengetahui hal itu, pihak Doddy Sudrajat pun tak terima.

Ia bahkan sudah menyiapkan surat untuk mengajukan banding atas hak asuh Gala.

Tak hanya Doddy, sang pengacara Farhat Abbas juga heran dengan keputusan tersebut.

Pasalnya, menurut Farhat, Doddy Sudrajat lah yang paling tepat merawat Gala.

Bahkan, belum lama ini, secara blak-blakan ia mengomentari gaya didik Haji Faisal yang menurutnya tidak tepat.

Berikut ini berita selengkapnya.

Baca Juga: 'Doddy Masih Menjadi Raja' Bak Coreng Kebahagiaan Keluarga Haji Faisal Usai Menangkan Perwalian Gala, Farhat Abbas Sebut Ayah Vanessa Angel Siap Ajukan Langkah Hukum Lain

Melansir dari kanal YouTube Cumicumi, Farhat Abbas menyebut bahwa hak asuh Gala seharusnya jatuh ke tangan kliennya, Doddy Sudrajat.

"Ini kan sebenarnya durian runtuh ketika mereka memegang Gala, sehingga banyak yang membantu, banyak yang menyumbang," ujar Farhat Abbas.

"Harusnya kan Gala diserahkan ke Doddy, seimbang," imbuhnya.

Menariknya, menurut Farhat Abbas, Haji Faisal lebih cocok dalam menafkahi Gala.

Sedangkan, dalam hal kasih sayang, ia menilai adik Vanessa Angel, Mayang, yang lebih berhak memberikan.

"Memang hak-hak mertua laki-laki itu lebih besar, tapi bukan berarti dalam hak asuh,” kata Farhat Abbas.

"Tapi, hak menafkahi memang tanggung jawab daripada Pak Faisal.

Tapi, hak kasih sayang itu ada pada Mayang, adik kandung daripada Vanessa," sambungnya.

Ia pun mengatakan Doddy Sudrajat lebih berpengalaman dalam mengurus anak.

Baca Juga: Jadi 'Tameng' untuk Keluarga Doddy Sudrajat, Farhat Abbas Malah Minta Keluarga Faisal Bayar Royalti ke Doddy dan Mayang, Atas Dasar Apa?

Dan, Farhat menilai kalau gaya asuh Haji Faisal tidak lah tepat karena merawat Gala menjadi seperti sultan.

"Ketika bergulir isu kemudian mereka masif terstruktur, menggiring seolah Doddy ini tidak pantas menjadi perwalian, sayang gitu,” ucap Farhat.

"Coba dibandingkan, cara merawat aja anak ini seolah jadi anak sultan.Dikasih rumah segala macem, mobil segala macem, apakah ini pembelajaran yang baik?" tambahnya.

Pria berusia 45 tahun tersebut kemudian membandingkan kehidupan Doddy dengan Faisal.

"Dulu waktu Doddy istrinya meninggal, lahir Mayang.

"12 tahun Doddy enggak bekerja, enggak kawin untuk merawat Mayang, hasilnya Mayang saat ini," tutur Farhat.

Farhat mengatakan jika Doddy Sudrajat mampu merawat anak tanpa perlu meminta sumbangan dari orang-orang.

"Enggak ada nyumbang-nyumbang, enggak ada minta-minta sumbangan, enggak ada rumah.

Mereka tetap bisa menjadi orang yang mandiri gitu, kenapa baru anak Vanessa tiba-tiba menjadi publik gitu?" pungkasnya.

Baca Juga: Kemakan Omongan Sendiri! Kelewat Pede Bakal Rebut Gala Sky dari Haji Faisal, Kini Farhat Abbas Cuma Bisa Ngelus Dada karena Kalah Taruhan