Pengantin Perempuan Menikah di Hari yang Sama dengan Kembarannya, Mempelai Pria Bingung yang Mana Istrinya Sampai Hampir Tertukar

By Kirana Riyantika, Kamis, 28 April 2022 | 23:00 WIB
Pengantin perempuan kembar identik menikah (Eva vn)

Nakita.id - Setiap acara pernikahan tentu memiliki kesan yang mendalam.

Terdapat pula cerita unik dari beberapa pernikahan.

Baru-baru ini, pernikahan perempuan kembar yang menikah di hari yang sama menjadi viral.

Sebab, momen seperti ini sangat jarang terjadi.

Tak banyak orang kembar identik yang menikah di hari yang sama.

Melansir Eva via Tribunnews, pernikahan perempuan kembar identik ini berlangsung di Provinsi Shandong, China.

Pernikahan itu terjadi pada 23 April 2022 lalu.

Banyak yang mengabadikan momen pernikahan unik tersebut.

Hingga video pernikahan tersebut viral di media sosial.

Baca Juga: Perhatian Bagi Calon Pengantin, Penting Tahu Manfaat Imunisasi TT Pranikah yang Diwajibkan Pemerintah

Pada cuplikan video itu, tampak kedua pengantin wanita menggunakan pakaian pengantin berwarna merah.

Terdapat aksen keemasan yang menambah kemewahan baju pengantin tersebut.