Upgrade Bisnis Sampingan Memang Bisa? Begini Caranya Agar Makin Laris, Minta Saran dan Masukan dari Konsumen Jadi Salah Satu Solusinya

By Amallia Putri, Jumat, 13 Mei 2022 | 20:08 WIB
Menaikkan bisnis rumahan, salah satunya dengan menerima saran dan kritik dari konsumen (Freepik.com)

Nakita.id - Bagaimana sih caranya meningkatkan atau upgrade bisnis rumahan agar semakin laris?

Ada berbagai macam cara untuk meningkatkan penghasilan atau pemasukan.

Salah satunya adalah dengan membangun usaha sampingan sendiri. Dengan memiliki usaha sampingan, penghasilan yang ditarget untuk memenuhi kebutuhan pun bisa tercapai.

Merintis bisnis sampingan memang susah-susah gampang, tapi jika diterapkan kedisiplinan nantinya akan sukses.

Tentunya, setiap pengusaha ingin bisnisnya bisa laris dan disukai oleh konsumen.

Maka dari itu, Moms harus tahu bagaimana caranya untuk meningkatkan bisnis rumahan. Bagaimana caranya, ya? 

1. Diferensiasi produk

Apa yang menjadi pembeda toko atau produk Moms dengan kompetitor yang lain?

Apakah karena kualitas? Akses yang mudah dicapai konsumen? Atau, sesuai dengan kebutuhan konsumen saat ini?

Baca Juga: Ini Dia Cara Promosikan Usaha untuk Moms yang Baru Saja Rintis UMKM di Rumah, Dijamin Budget Minim alias Tak Butuh Pengeluaran yang Banyak

Melansir dari Mailchimp, dengan memiliki diferensiasi produk, Moms dapat bersaing di pasaran bersama dengan kompetitor yang lainnya.

Memang, menentukan diferensiasi produk tidaklah mudah dan butuh waktu yang tak sebentar.

Tapi, untuk memudahkan Moms melakukan diferensiasi produk, Moms bisa melakukan teknik analisis SWOT (strength, weakness, opportunity, thread).

Dari situlah, Moms bisa mengetahui apa saja kekuatan dan keunikan yang bisa dipertahankan.

Kekuatan ini juga bisa digunakan untuk menutupi apa saja kekurangan dari bisnis yang kita miliki.

Sementara itu, peluang bisa digunakan untuk menutupi atau mengurangi ancaman yang nantinya bisa saja terjadi.

Menambah variasi produk

Berapa banyak produk yang dimiliki dan dijual di toko Moms saat ini? 

Jika masih sedikit, coba pikirkan kembali untuk menambah variasi produk.

Baca Juga: Wajib Diketahui Bagi yang Punya Usaha Sampingan! Bisnis Kuliner Tak Cuma Kualitas Makanannya Saja yang Diperhatikan, Jadwal Jualan juga Wajib Jadi Pertimbangan

Tapi, menambah variasi produk sebaiknya jangan asal-asalan. Mengapa begitu?

Melansir dari Investopedia, menambah variasi produk sebaiknya berdasarkan perhatian dan apa yang dibutuhkan oleh konsumen.

Misalnya, Moms memiliki usaha sampingan berupa konveksi atau reseller baju-baju untuk ibu dan anak.

Dengan maraknya penyakit hepatitis akut yang sering menyerang anak, Moms bisa menyediakan masker kain yang pas untuk anak.

Ukurannya pun disesuaikan sehingga bisa digunakan oleh anak-anak dari usia 1 hingga 7 tahun misalnya.

Karena dibutuhkan, tentu banyak orangtua yang membelikan masker untuk anaknya.

3. Minta saran dan masukan dari pembeli

Bagaimana kira-kira Moms harus meningkatkan pembelian sehingga semakin banyak orang berminat untuk membeli?

Meminta saran dari customer menjadi cara yang ampuh, lo, Moms. Kok bisa?

Baca Juga: Ternyata Begini Caranya Agar Tak Kalah Bersaing dengan Bisnis Rumahan Lainnya, Semua yang Punya Usaha Sampingan Wajib Tahu

Bahkan, mengenai saran dari pembeli untuk meningkatkan usaha sampingan ini cenderung lebih ampuh dalam meningkatkan pembelian dibandingkan hanya meminta feedback atau komentar.

Hal ini dibahas dalam Harvard Business Review (HBR.com), sebuah media yang berfokus pada pengembangan bisnis yang bernaung di bawah Harvard University di Amerika Serikat.

Melansir dari HBR.com, saran akan membuat Moms fokus terhadap 'bagaimana' usaha Moms bisa laris, bukan mengenai 'apa' yang bisa membuat usaha laris.

Ditambah lagi, hanya meminta komentar atau feedback akan lebih fokus pada apa yang menjadi kesalahan, dan bukan solusinya.

Misal, Moms memiliki usaha sampingan camilan untuk partai besar dan partai kecil.

Sempat ada pembeli yang protes bahwa wadah atau boks yang Moms gunakan kurang kedap air, sehingga noda minyaknya menembus ke boks dan membuatnya kurang cantik dan menarik.

Mintakan saran pada pembeli, apa yang harus dilakukan ke depannya. Setelah dimintai saran, pembeli mengatakan sebaiknya camilan dibungkus plastik atau membeli boks yang berlapis plastik.

Dengan begitu, Moms bisa tahu apa yang harus dilakukan selanjutnya demi mencegah kesalahan yang sama di masa mendatang.

Mendengarkan saran dari pembeli pasti bisa membuat usaha Moms semakin maju dan kepercayaan meningkat.

Baca Juga: Ternyata Begini Caranya Agar Tak Kalah Bersaing dengan Bisnis Rumahan Lainnya, Semua yang Punya Usaha Sampingan Wajib Tahu

Itulah tadi beberapa tips yang bisa dilakukan Moms untuk meningkatkan bisnis rumahan atau usaha sampingan yang dimiliki.

Dengan begitu, usaha yang dirintis Moms bisa semakin laris dan pemasukan pun bertambah.

Jika Moms ingin merintis usaha sampingan di rumah, berikut adalah ide bisnis rumahan yang bisa dikembangkan:

- Hampers

Reseller atau dropship baju

- Penataan rias atau make-up artist (MUA)

- Aksesoris ponsel

- Perancang acara virtual (virtual event planner)

- Membuat konten podcast

Baca Juga: Merintis Bisnis Rumahan Menggunakan Tabungan Sendiri, Siapa Takut? Begini Tips Kumpulkan Modal untuk Memulai Usaha Sampingan dengan Gaji Sendiri