Benarkah Bayi 1 Tahun Belum Tumbuh Gigi karena Kurang Kalsium? Dokter Gigi Anak Beri Penjelasannya

By Nita Febriani, Sabtu, 14 Mei 2022 | 19:13 WIB
Bayi 1 Tahun Belum Tumbuh Gigi Bukan Disebabkan karena Kurang Kalsium (pexels/min ah)

Itu berarti bahwa beberapa bayi bisa jadi tumbuh gigi lebih awal dan bahkan mungkin langsung satu atau dua gigi bersamaan.

Tetapi beberapa bayi ada yang mendapatkan giginya jauh lebih lambat daripada teman sebayanya.

Bayi sebenarnya dilahirkan dengan semua giginya sebagian terbentuk di bawah garis gusi.

Namun, pada beberapa bayi hanya membutuhkan waktu sedikit lebih lama agar kulit putih seperti mutiara itu muncul.

"Ini bisa sangat normal. Hanya karena Si Kecil belum mengunyah cincin tumbuh gigi, bukan berarti ada yang salah," jelas dr Johnson.

Penyebab Bayi Belum Tumbuh Gigi

Bayi belum tumbuh gigi tidak selalu disebabkan karena kekurangan kalsium.

Baca Juga: Sering Dikhawatirkan Banyak Orangtua, Apakah Anak yang Menelan Odol saat Menyikat Gigi Berbahaya? Begini Penjelasan dari Dokter Gigi Anak

Ada beberapa faktor yang ditemukan oleh dokter gigi yang dapat menyebabkan anak mengalami tumbuh gigi lebih lambat dari biasanya, antara lain:

- Lahir prematur

- Berat Badan Lahir Rendah

- Riwayat tumbuh gigi ayah dan ibunya