Bahaya Menyisir Rambut dengan Cara Seperti Ini Bukannya Bikin Rapi Justru Bisa Buat Moms Nyesal Seumur Hidup

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 17 Mei 2022 | 18:58 WIB
Bahaya menyisir rambut dengan cara seperti ini (Nakita.id/Shinta Dwi Ayu)

Nakita.id - Sering kali tak disadari, ternyata ini bahaya menyisir rambut dengan cara seperti ini.

Rambut merupakan bagian tubuh yang dianggap begitu penting oleh banyak orang.

Bagian tubuh yang satu ini dianggap sebagai mahkota, baik untuk perempuan dan laki-laki.

Karena, rambut sangat berpengaruh besar terhadap penampilan seseorang.

Potongan rambut bisa membuat wajah seseorang enak atau tidak enak ketika dipandang.

Tak heran bila banyak orang yang selalu merawat rambutnya.

Cara paling mudah untuk merawat rambut adalah dengan keramas.

Keramas bisa membuat rambut menjadi lebih bersih dan sehat.

Kotoran yang menempel di rambut dan kulit kepala pun bisa terangkat ketika keramas.

Baca Juga: Mengatasi Uban dengan Cepat Secara Alami dan Aman Hanya Pakai Kulit Kentang, Ini Caranya

Namun, selain keramas, untuk menjaga penampilan rambut seseorang juga harus menyisir.

Rambut yang tidak rajin disisir pun cenderung akan kusut dan terlihat tidak terurus.

Namun, untuk menyisir rambur ternyata juga tidak boleh sembarangan, Moms.

Ada beberapa cara yang sering dilakukan banyak orang ketika menyisir rambut dan itu bisa datangkan bahaya.

Melansir dari Brightside, berikut ini beberapa cara yang salah dalam menyisir rambut dan bisa datangkan kerugian:

1. Menyisir Rambut ke Arah yang Salah

Menyisir ke arah yang salah bisa menarik rambut keluar dari kulit kepala, sehingga bisa sebabkan kerusakan.

Cara yang paling benar dalam menyisir rambut adalah mulai dari akarnya.

Kemudian, hati-hati dalam menarik sisir sampai bergerak ke ujungnya.

Baca Juga: 3 Dampak Memakai Ikat Rambut di Pergelangan Tangan, Jangan Dilakukan Lagi Mulai Sekarang Kalau Tak Mau Kesehatan Terganggu

Untuk cara yang lebih sederhana adalah dengan membagi rambut menjadi beberapa bagian, sisir pelan-pelan rambut yang kusut di setiap bagian secara terpisah. 2. Menyisir Bagian Ujungnya Saja

Ada beberapa orang yang lebih suka menyisir bagian ujung rambut saja. Karena biasanya, di ujung rambut tersebut lah yang sering kusut.

Padahal, kulit kepala Moms dan Dads sebenarnya menghasilkan minyak kaya akan nutrisi yang penting untuk kesehatan rambut.

Dengan menyisir bagian ujung saja, tidak akan membuat minyak tersebut tersebar secara merata sampai ke ujung rambut.

Idealnya, menyisir rambut harus dari akarnya sampai ke ujung.

Selain bisa membuat rambut tak kusut, cara tersebut juga bisa datangkan manfaat.

Karena menyisir rambut sama saja seperti memberikan pijatan lembut pada kulit kepala yang berguna untuk meningkatkan aliran darah dan membantu pertumbuhan rambut yang sehat.

Untuk melihat kembali cara menyisir rambut yang salah, cek halaman 2. (*)

Baca Juga: Jangan Mau Rambut Rusak karena Disemir, Mending Makan Buah-buahan Penghilang Uban Ini, Siap-siap Rambut Putih Jadi Hitam Berkilau