5 Cara Mudah Menghilangkan Cacing di Kamar Mandi, Dijamin Nggak Akan Balik Lagi Jika Dilakukan Rutin

By Poetri Hanzani, Jumat, 20 Mei 2022 | 09:50 WIB
Cara menghilangkan cacing di kamar mandi (Poetri Hanzani / Nakita)

Saluran pembuangan kamar mandi merupakan pintu masuk utama dan favorit cacing.

Setelah Moms melakukan pembersihan pada poin nomor 1, seharusnya juga membersihkan saluran pembuangan dari cacing.

Moms dapat membuat “penghalang” dengan menyemprotkan garam di atas saluran pembuangan secara berkala.

Baca Juga: Jangan Sampai Tak Tahu, Ternyata Mengusir Cacing Kamar Mandi Jadi Mudah Cuma dengan Garam, Begini Caranya

Cobalah melakukannya seminggu sekali ya Moms. Pilihan lain, juga bisa meletakkan kapur barus di atas saluran pembuangan.

4. Tutup Semua Pipa yang Bocor, Ubin Lantai, dan Dinding di Kamar Mandi

Saluran air bukan satu-satunya akses cacing untuk masuk ke kamar mandi, begitu juga pipa, ubin lantai, dan dinding yang retak.

Tutup lubang yang menuju ke saluran pembuangan di kamar mandi dan isi kembali celah antara ubin kamar mandi yang telah terkikis.

Seiring waktu, lubang di lantai, dinding, atau bak kamar mandi tidak bisa dihindari.

Namun, Moms tetap bisa mencegah cacing bersarang di dalam lubang dengan segera menutup lubang tersebut dengan semen.

5. Pasang Ubin Tahan Air

Moms bisa mempertimbangkan untuk mengganti ubin kamar mandi dengan jenis ubin tahan air.

3 jenis ubin tahan air yang direkomendasikan untuk kamar mandi yaitu keramik, vinyl, dan porselen.

Baca Juga: Cara Terbaru Basmi Cacing yang Ada di Kamar Mandi! Dijamin Akan Lebih Manjur Ketika Tidak Langsung Disiram, Tapi Ketahui Dulu Jenis Cacingnya