Jadi Kebiasaan Banyak Orang, Ternyata Ini Kerugian yang Akan Didapatkan Ketika Menaruh Pisau Cukur di Kamar Mandi

By Shinta Dwi Ayu, Sabtu, 21 Mei 2022 | 14:36 WIB
Bahaya menaruh pisau cukur di kamar mandi. (Shinta Dwi Ayu/ Nakita.id)

Nakita.id - Bapak-bapak wajib tahu! Berikut bahaya menaruh pisau cukur di kamar mandi.

Mandi merupakan dimana seseorang memiliki kesempatan untuk membersihkan sekujur tubuhnya.

Mulai dari ujung rambut hingga ujung kaki pun harus dibersihkan ketika mandi.

Biasanya, ketika mandi yang paling banyak digunakan orang adalah sampo, sabun, dan pasta gigi.

Namun, ada juga orang yang memanfaatkan mandi sekaligus untuk membersihkan berbagai bulu yang tumbuh di tubuhnya.

Seperti, bulu kumis, jenggot, ketiak, hingga bulu kemaluan sekalipun.

Kebanyakan orang akan mencukur berbagai bulu tersebut sebelum mandi.

Sehingga setelah proses pencukuran selesai, kebanyakan orang akan langsung membilas tubuhnya dan sekalian mandi.

Baca Juga: Capek-capek Bersihin Sampai Sakit Pinggang, Ternyata Ini 3 Penyebab yang Bikin Kamar Mandi Cepat Kotor Padahal Sudah Sering Dibersihkan

Tak heran, bila banyak orang yang menyimpan pisau cukur di kamar mandi.

Hal tersebut biasanya dilakukan supaya pisau cukur lebih mudah ditemukan ketika hendak dipakai.

Menaruh pisau cukur di kamar mandi memang terlihat sepele.

Serta selama ini dianggap aman-aman saja tentunya oleh banyak orang.

Tapi, menaruh pisau cukur di kamar mandi berpotensi bisa datangkan kerugian.

Melansir dari Goodhousekeeping, Moms dan Dads disarankan untuk tidak menaruh pisau cukur di kamar mandi.

Karena jika taruh di kamar mandi, pisau cukur akan mudah rusak atau tumpul meski belum digunakan.

Hal tersebut bisa terjadi karena uap dan kelembaban yang ada di kamar mandi.

Kelembaban yang ada di kamar mandi bukan hanya bisa membuat pisau cukur tumpul.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Menghilangkan Cacing di Kamar Mandi, Dijamin Nggak Akan Balik Lagi Jika Dilakukan Rutin

Tapi juga membuatnya lebih cepat berkarat Moms.

Akan tetapi, jika Dads ingin tetap menaruh pisau cukur di dalam kamar mandi boleh saja.

Asalkan, pisau cukur tersebut dibungkus menggunakan plastik.

Hal tersebut penting untuk dilakukan supaya untuk menjaga pisau cukur tidak mengalami kelembaban.

Sehingga bisa terus tajam dan nyaman ketika digunakan.

Pisau cukur juga menjadi lebih awet dan tidak berkarat.

Sehingga Dads tak perlu terus-terusan membeli pisau cukur baru lagi.

Nah, itu dia Dads bahaya taruh pisah cukur di kamar mandi.

Mulai sekarang jangan dilakukan lagi ya.

Baca Juga: Pakar Feng Shui Bocorkan Rahasia Rumah Bahagia Meski Tak Kaya Raya, Ternyata Cuma dengan Selalu Menutup Pintu Kamar Mandi, Kok Bisa?