Cara Mengatasi Sakit Kepala dengan Dipijat Dapat Dilakukan pada Kaki, 3 Titik Tekanan Ini Jadi Kuncinya

By Syifa Amalia, Selasa, 24 Mei 2022 | 22:00 WIB
Simak cara mengatasi sakit kepala dengan dipijat pada kaki (Nakita.id/Syifa Amalia)

Hanya ada beberapa titik tekanan pada kaki yang dapat membantu mengatasi sakit kepala.

Beberapa poin untuk merangsang sakit kepala meliputi:

Tai Chong

Titik ini juga dikenal sebagai LV3 atau great surge.

Lokasi titik ini berada di antara jempol kaki dan jari kedua kaki.

Kemudian, gerakkan ke bawah sehingga tangan sejajar dengan buku jari dan lakukan pijatan selama beberapa menit.

Memberikan tekanan pada titik ini dapat membantu meredakan sakit kepala dan ketengan, serta nyeri punggung dan stres.

Baca Juga: Jangan Lagi Disepelekan Jika Mengalami Gejala Sakit Kepala Selama Kehamilan Seperti Ini, Segera Cek ke Dokter

Mengatasi sakit kepala dengan dipijat pada kaki juga dapat dilakukan di titik berikut.

Zu Lin Qi

Ahli akupresur juga menyebut titik Zu Lin Qi ini sebagai kantung empedu 41 atau GB41.

Lokasi ini berada di titik antara jari kelingking dan jari keempat, lalu turun ke area di antara buku-buku jari dimana jari-jari tersebut terhubung ke kaki. Berikan sedikit pijatan atau tekanan pada titik tersebut selama beberapa menit.