Bidan Tenaga Kesehatan Kesayangan Para Ibu Hamil, Terpercaya Bantu Proses Melahirkan Ibu Dengan Aman dan Nyaman

By Ruby Rachmadina, Jumat, 27 Mei 2022 | 09:15 WIB
Bidan kepercayaan para ibu hamil. (Nakita.id)

Profesi bidan di Indonesia memiliki pengaruh yang sangat penting.

Terutama dalam pelayanan kesehatan ibu dan anak.

Sosok bidan dikenal untuk menangani ibu hamil dari kehamilan trimester pertama hingga melahirkan.

Tak hanya itu saja, bidan juga akan memberikan pelayanan saat ibu memasuki fase nifas.

Bidan dapat diandalkan dalam memberikan pelayanan pengasuhan kepada bayi baru lahir.

Dalam menjalankan tugasnya bidan pun mempunyai peranan dalam konseling dan pendidikan kesehatan bukan hanya kepada perempuan tetapi juga semua masyarakat Indonesia.

Dalam proses persalinan di Indonesia mayoritas para ibu hamil mengandalkan tangan-tangan para bidan.

Sudah banyak nyawa bayi yang baru lahir terselamatkan oleh para bidan.

Maka tak heran jika sampai saat ini banyak perempuan yang mengandalkan bidan untuk melakukan konsultasi atau pemeriksaan kehamilan.

Baca Juga: Bukti Cinta pada Profesi, Banyak Bidan yang Mampu Cetak Prestasi Gemilang Sembari Mendampingi Para Ibu Hamil

Seperti Moms Yuniarsih yang tinggal di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Ibu dari tiga orang anak ini mempercayakan bidan untuk membantu proses persalin ketiga putrinya.