Supaya Tetap Aman Digunakan, Begini Cara Bersihkan Botol Minum yang Berbau dan Licin

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 2 Juni 2022 | 09:10 WIB
Cara mengatasi botol minum yang berbau dan licin (Nakita.id/Shinta Dwi Ayu)

Nakita.id - Jangan didiamkan begitu saja, berikut ini cara mengatasi botol plastik yang berbau dan licin.

Minum merupakan salah satu kegiatan yang wajib dilakukan setiap orang.

Pasalnya, tanpa minum yang cukup, kebutuhan cairan tubuh pun tak akan terpenuhi.

Jika tidak terpenuhi, Moms pun berisiko mengalami masalah kesehatan.

Idealnya, setiap orang harus minum air putih sebanyak 2 liter sehari.

Tapi, terkadang kebanyakan orang lupa untuk minum air putih.

Bisa karena padatnya aktivitas, atau memang karena malas saja.

Karena, hal itulah akhirnya banyak orang yang membiasakan diri untuk membawa botol minum kemana pun ia pergi.

Baik ke kantor, ketika berolahraga, berjalan-jalan, dan lain-lain.

Baca Juga: Modalnya Cuma Garam dan Air Hangat Dicampur ke Botol Semprot, Cicak di Rumah Bisa Ngacir Pergi dan Tak Akan Kembali Lagi, Mengusirnya Memang Semudah Membalikan Telapak Tangan

Terutama, di tengah pandemi Covid-19 saat ini, banyak orang yang lebih memilih untuk membawa tempat minum sendiri dibandingkan beli di luar.

Kebanyakan orang pula memilih untuk membawa botol minum plastik.

Botol minum plastik memang terbilang ringan dan tidak mudah pecah.

Karena tidak mudah pecah, maka dianggap lebih aman ketika dibawa anak-anak ke sekolah.

Namun, yang kerap jadi permasalahan dari botol minum plastik adalah mudah sekali berbau dan licin.

Terutama, bagi Moms yang sering membawa minuman dengan aroma menyengat.

Seperti kopi dan teh, itu bisa membuat botol minum plastik menyerap bau tak sedap.

Sehingga, ketika digunakan kembali, botol tersebut justru bau meski sudah dicuci.

Menghilangkan bau pada botol plastik memang bukan perkara yang mudah.

Baca Juga: Tips Memilih Botol Susu untuk Anak, Perlu Disesuaikan juga dengan Ukuran Badan Anak dan Usianya

Butuh cara khusus untuk membantu menghilangkan bau yang menempel di dalamnya.

Melansir dari Meshbottle, cara khusus tersebut adalah membersihkan botol plastik dengan menggunakan baking soda.

Ya, baking soda merupakan bahan alami yang biasa digunakan untuk membuat kue.

Tapi, manfaat baking soda untuk memberantas bau juga tidak bisa diragukan lagi.

Selain itu, baking soda juga merupakan bahan alami yang mudah ditemukan.

Harga dari baking soda juga cenderung lebih murah, Moms.

Nah, berikut ini cara mengatasi botol minum yang berbau dan licin dengan baking soda:

1. Bersihkan botol minum Moms menggunakan sabun pencuci piring dan sikat untuk menghilangkan noda-noda licin di dalamnya.

2. Kemudian, campurkan 1 - 2 sendok makan baking soda dan 2 gelas air panas yang dimasukkan ke dalam botol.

Baca Juga: Bahaya Mengintai Botol Air Minum Yang Jarang Dicuci, Begini Cara Membersihkannya Supaya Terbebas Dari Jamur Penyebab Penyakit

3. Kocok botol, tapi jangan sampai air di dalamnya keluar.

4. Diamkan air baking soda tersebut di dalam botol selama 30 menit.

5. Jika sudah, buang air yang ada di dalam botol, kemudian keringkan.

Perlu diingat, ketika baking soda sudah masuk ke dalam botol Moms tak perlu lagi menyikatnya.

Karena, baking soda sendiri bersifat abrasif Moms.

Apabila disikat, partikel kecil dari baking soda bisa saja menggores permukaan bagian dalam botol plastik.

Jika botol plastik terus-terusan tergores, maka akan mendorong pertumbuhan bakteri.

Supaya lebih aman, sebenarnya Moms disarankan untuk menggunakan botol minum kaca.

Karena bahan kaca tak akan menyerap bau seperti botol plastik.

Baca Juga: Supaya Tidak Datangkan Bahaya, Begini Tips Memilih Botol Susu yang Baik Untuk Anak Menurut Dokter