Ada Air Lemon hingga Pasta Mentimun, Simak Ramuan Tradisional Menghilangkan Stretchmark Agar Kulit Kembali Mulus dan Kencang

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 8 Juni 2022 | 19:45 WIB
Ramuan Tradisional Menghilangkan Stretchmark (Nakita.id/David)

1. Lidah buaya

Lidah buaya atau aloevera sudah digunakan sejak zaman dulu untuk merawat kecantikan kulit.

Gel aloevera bisa membantu meregenerasikan kulit dan membantu menyamarkan stretchmark.

Aplikasikan gel aloevera selama 20-30 menit kemudian bilas sampai bersih.

Lakukan setiap hari untuk hasil yang maksimal.

Ramuan tradisional menghilangkan stretchmark

2. Minyak almond dan minyak kelapa

Minyak almond dan minyak kelapa memiliki manfaat baik untuk kulit.

Moms bisa menggabungkan keduanya dengan porsi yang sama kemudian aplikasikan pada stretchmark secara rutin.

Baca Juga: Tubuhnya Kembali Bak Gadis Setelah Melahirkan, Ternyata Ini Rahasia Lesti Kejora Tak Miliki Stretchmark Selama Kehamilan, Yuk Contek Moms!

3. Air lemon dan pasta mentimun

Lemon terkenal dengan khasiatnya mencerahkan kulit.