Mengusir Nyamuk dengan Mudah Tanpa Obat Nyamuk, Bahannya Murah Meriah dan Ada di Rumah Salah Satunya Lemon

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 9 Juni 2022 | 14:30 WIB
Mengusir nyamuk dari rumah dengan bahan alami (Dok. Nakita/David)

1. Potong lemon

Potong terlebih dahulu lemon di rumah Moms.

Potong menjadi dua bagian.

2. Menancapkan cengkih di lemon

Setelah dipotong menjadi dua bagian, tancapkan cengkih mengelilingi bulatan potongan lemon.

3. Letakkan di sudut ruangan

Setelah itu, letakkan lemon yang sudah ditancapi cengkih di setiap sudut ruangan.

Baca Juga: Dijamin Buat Moms Lega, Inilah Cara Ampuh Mengatasi Ketombe Hanya dengan Bahan Murah Meriah di Rumah, Salah Satunya Lemon

Moms bisa menggantinya secara rutin, setidaknya tiga hari sekali agar nyamuk tak datang ke rumah.

Meski caranya sangat sepele, ternyata cara tersebut memang ampuh dan berkhasiat untuk mengusir nyamuk, lho Moms.

Lemon menjadi bahan yang mengandung minyak atsiri pada bagian kulitnya.

Minyak atsiri dapat memengaruhi syaraf nyamuk sehingga membuat mereka lemas dan mati.