Tidak Butuh Racun atau Perangkap, Membasmi Tikus dari Rumah Nyatanya Cuma Butuh 3 Bahan Dapur Ini, Salah Satunya Cabai Rawit

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 15 Juni 2022 | 13:30 WIB
Cabai rawit untuk mengusir tikus dari rumah (Nakita/Shannon)

Nakita.id - Tikus menjadi salah satu hama di rumah yang sangat mengganggu.

Selain membuat berantakan dan perabot rusak, tikus juga bisa menyebabkan berbagai gangguan kesehatan.

Tikus sendiri biasa hidup di tempat kotor, gelap, dan sempit.

Jadi penting bagi Moms dan Dads untuk menjaga kebersihan rumah agar tikus tidak bersarang.

Mengingat tikus juga sangat cepat berkembang biak.

Jika Moms khawatir dengan keberadaan tikus di rumah, kalian bisa menggunakan cara ini.

Tidak butuh racun atau perangkap, Moms hanya perlu modal bumbu dapur untuk membasmi tikus.

Melansir dari Hunker, berikut sejumlah bahan dapur yang bisa Moms gunakan agar tikus hilang dari rumah.

Yuk simak!

Baca Juga: Cara Mengusir Tikus dari Rumah Ini Bisa Banget Dicoba Mulai Besok, Modalnya Cuma Manfaatkan Minyak Alami Ini dan Tikus pun Bakal Lari Terbirit-birit

1. Bawang putih

Dengan sedikit bubuk bawang putih di celah dan sudut dapat mencegah dan mengusir tikus.

Gunakan bubuk bawang putih sebagai pengganti bawang putih segar untuk pengusir tikus yang lebih tahan lama; bawang putih segar akan mengering lebih cepat daripada bubuk.

Bau yang menyengat mengganggu tikus dan menyebabkan mereka mencari makanan di tempat lain.

Moms juga bisa menanam bawang putih di kebun untuk mengusir tikus dari halaman.

2. Cabai rawit

Siapa sangka, ternyata cabai rawit membantu mengusir tikus dari rumah.

Taburkan bubuk cabai di sekitar rumah di area di mana keberadaan tikus diketahui.

Moms juga bisa menggunakan semprotan untuk penggunaan di luar ruangan dengan mengisi botol semprot tiga perempat bagian dengan air.

Baca Juga: Langsung Tekapar di Tempat, Begini Cara Membuat Tikus Mati Hanya dengan Cabai Rawit

Tambahkan beberapa tetes deterjen piring, satu sendok makan minyak sayur dan 1 atau 2 sendok makan bubuk cabai rawit.

Lalu Moms bisa semprotkan ke tempat-tempat yang dirasa tikus bersarang atau masuk.

Dijamin tikus bakal kocar-kacir dari rumah!

3. Kayu manis

Kayu manis memiliki aroma pedas yang kuat sehingga tikus tidak akan mendekat.

Buat paket kayu manis untuk mengusir tikus dengan menggunakan batang kayu manis lalu disimpan di laci dan lemari.

Moms juga bisa menggunakan beberapa tetes minyak kayu manis pada bola kapas lalu diletakkan di tempat masuknya tikus.

Taburkan kayu manis di sekitar meja atau di lemari tempat melihat tikus, juga bisa menjadi alternatif.

Selamat mencoba, Moms!

Baca Juga: Pasti Langsung Terkapar di Tempat, Begini Cara Basmi Tikus di Rumah Cuma Pakai Kulit Durian