Jangan Sampai Psikologis Ibu Jadi Terganggu Setelah Melahirkan! Begini Tips Menghadapi Pandangan Negatif dari Keluarga Tentang Persalinan Caesar

By Kintan Nabila, Jumat, 17 Juni 2022 | 19:23 WIB
Menghadapi pandangan negatif tentang persalinan caesar (Nakita.id/Naura)

"Apalagi ibu baru melahirkan membutuhkan kondisi emosi yang baik untuk menghadapi proses adaptasinya," kata Ayoe.

Ayoe Soetomo, M.Psi., Psikolog. Psikolog Anak, Remaja, dan Keluarga di TigaGenerasi

Seperti yang kita tahu, tidak mudah bagi seorang wanita untuk beradaptasi dengan peran barunya sebagai ibu atau orang tua.

"Kalau memang dirasa tidak kuat menghadapinya terapkan self boundaries atau membuat batasan," kata Ayoe.

"Buatlah batasan dengan orang-orang yang kiranya membuat kita tidak nyaman saat mendengar komentar tersebut," lanjutnya.

Ayoe mengatakan, akan lebih baik jika Moms tidak terlalu terfokus dengan orang-orang yang selalu berpendapat negatif.

Lebih baik curahkan seluruh perhatian kita untuk orang-orang terdekat yang selalu menjadi support system.

Baca Juga: Kondisi Psikologis Ibu Rentan Terganggu Menjelang Persalinan! Ini Dia Ketakutan-ketakutan yang Sering Dirasakan Ibu

"Pilihlah support system terbaik yang mendukung proses persalinan pilihan kita," kata Ayoe.

Karena biasanya mereka yang paling mengerti dengan keputusan yang kita ambil.

Orang yang menjadi support system juga pasti selalu berada di sisi Moms ketika kita merasa tersudutkan oleh ucapan-ucapan negatif dari orang sekitar.

"Akan sangat sulit bagi kita untuk mengontrol orang-orang dengan segala macam pandangan dan pendapatnya," kata Ayoe.