Kopi Punya Banyak Manfaat untuk Tubuh, Tapi Jika Dikonsumsi di Waktu-waktu Ini Justru Malah Bisa Datangkan Kerugian

By Syifa Amalia, Minggu, 19 Juni 2022 | 13:00 WIB
Waktu terburuk untuk minum kopi. (Nakita.id/Nita)

Nakita.id – Siapa yang tidak tergoda untuk minum secangkir kopi hangat di pagi hari?

Manfaat yang dibawa oleh kafein ini mampu meningkatkan keterampilan kognitif, membantu pencernaan, dan bertindak sebagai anti inflamasi.

Bahkan menutu ahli gizi Sharon Katzman yang dilansir dari Eat This, sejumlah penelitian kecil menunjukan bahwa kopi mungkin bisa membantu melawan demensia.

Kendati menyimpan banyak manfaat, ada saat di mana kopi sebenarnya bisa merugikan tubuh.

Terutama bila kopi diminum di waktu-waktu tertentu yang dapat memperbesar potensi bahaya.

Berikut ini adalah, waktu terburuk untuk minum kopi yang sebaiknya dihindari.

1. Saat sore hari

Jika Moms tidak ingin mengacaukan jadwal tidur, maka sebaiknya hindari untuk konsumsi di sore hari.

Kafein membutuhkan beberapa jam untuk benar-benar hilang dari tubuh.

Baca Juga: Pelangsing di Rumah Jadi Gak Pernah Diminum! Berat Badan Selamanya Bakalan Konsisten Gak Pernah Naik Kalau Rajin Minum Kopi Dicampur Bahan Alami Ini

Jadi semakin larut waktu minum kopi, maka akan semakin membuat tubuh terjaga sampai malam.

2. Ketika sudah minum 2 cangkir