Bahaya Membersihkan Kotoran Telinga Pakai Cotton Bud! Efeknya Bisa Sebabkan Infeksi Telinga pada Anak

By Kintan Nabila, Kamis, 23 Juni 2022 | 09:44 WIB
Efek samping membersihkan kotoran telinga dengan cotton bud, salah satunya menyebabkan infeksi (Nakita.id/Kirana)

Nakita.id - Membersihkan telinga anak sebaiknya dilakukan dengan rutin minimal seminggu sekali.

Ada bermacam-macam alat yang dibuat untuk membersihkan kotoran telinga.

Misalnya cotton bud, yang kedua ujungnya terdapat kapas kecil.

Namun, sejumlah ahli kesehatan tidak menyarankan cotton bud untuk membersihkan kotoran telinga.

Melansir dari Bright Side, berikut efek samping membersihkan telinga dengan cotton bud.

1. Menyebabkan cedera telinga

Cotton bud dapat membuat cedera telinga bagian tengah dan menyebabkan gendang telinga pecah. 

Hal itu berdasarkan sejumlah penelitian di tahun 1990 hingga 2010 yang meneliti cedera telinga pada lebih dari 263.000 anak.

Sekitar 73% cedera telinga diantaranya disebabkan karena membersihkan telinga pakai cotton bud. Baca Juga: Was-was Katanya Menyusui Berbaring Menyebabkan Infeksi Telinga Anak? Begini Penjelasan dari Bidan yang Membuat Para Moms Lega

2. Mendorong kotoran telinga lebih dalam

Cotton bud hanya akan mendorong kotoran telinga lebih dalam ke saluran telinga.

Dalam hal ini, satu-satunya solusi adalah mengunjungi dokter untuk menghilangkan kotoran telinga menggunakan metode profesional.