4 Cara Membasmi Kutu pada Kucing dengan Bahan-bahan Alami Ini, Salah Satunya Pakai Lemon, Dijamin Kutu Enggan Balik ke Tubuh Kucing

By Shannon Leonette, Kamis, 30 Juni 2022 | 14:59 WIB
Cara membasmi kutu pada kucing bisa dengan menggunakan bahan alami (Nakita.id/Shannon)

Bahan alami untuk membasmi kutu pada kucing yang pertama adalah lemon.

Pasalnya, lemon memiliki asam sitrat yang bertindak sebagai pembasmi kutu alami.

Caranya, rendam dan rebus 1-2 potong lemon yang sudah dibelah selama beberapa jam.

Lalu, saring dan ambil air rebusan lemon untuk dimasukkan ke dalam botol semprotan.

Setelahnya, semprotkan cairan tersebut ke bulu kucing termasuk bulu yang sering didiami kutu kucing.

Atau, jika kucing benci air, Moms bisa menyisirnya dengan sisir khusus kucing yang sudah ditetesi air rebusan lemon tersebut.

Hindari bagian matanya, dan pantau tersebut tanda-tanda kemerahan atau iritasi pada kucing.

Baca Juga: Yuk Cek Kebenaran Mitos VS Fakta Kehamilan Mengenai Ibu Hamil Tidak Boleh Menyentuh Kucing, Begini Ulasannya

2. Cuka apel

Cara membasmi kutu pada kucing berikutnya adalah dengan memanfaatkan cuka apel.

Bahan alami satu ini dapat membuat kutu kucing melompat dari tubuh kucing, dan tidak mau kembali lagi kesana.

Caranya, coba campurkan cuka apel dan air dengan perbandingan 2:1.