Cara Ampuh Meredakan Batuk dengan Infused Water, Modalnya Murah Meriah Cuma Perlu Siapkan Kayu Manis, Serai, dan Jeruk Nipis

By Kintan Nabila, Selasa, 5 Juli 2022 | 09:00 WIB
Cara meredakan batuk dengan infused water dari kayu manis dan jeruk nipis (Dok.Nakita)

Nakita.id - Cara meredakan batuk ternyata sangat mudah loh, Moms!

Bahan alami seperti kayu manis, serai, dan jeruk nipis ternyata ampuh mengatasi penyakit tersebut.

Moms hanya perlu mengolah kedua bahan tersebut menjadi infused water.

Infused water atau biasa disebut juga air detoks adalah minuman yang dicampur dengan buah-buahan, sayuran, atau rempah-rempah.

Tentunya tanpa tambahan gula dan pemanis lainnya ya!

Minuman sehat ini dipercaya mampu detoksifikasi atau mengeluarkan racun dalam tubuh.

Hal tersebut berkat kandungan nutrisi buah, sayur, dan rempah yang ada di dalamnya

Disamping dapat mengeluarkan racun tubuh, infused water yang satu ini bisa meredakan batuk.

Sebab, bahan alami seperti kayu manis, serai, dan jeruk nipis memang dipercaya bisa mengatasi batuk membandel.

Baca Juga: Membakar Lemak Lebih Efektif, Minum Air Rendaman Buah dan Sayur Ini Bisa Jadi Solusi untuk Kelebihan Berat Badan, Yuk Coba!

Serai dapat meringankan batuk, demam, reumatik, dan sakit perut.

Selain itu serai juga berfungsi sebagai antiseptik.