Frekuensi BAB Bayi 3 Bulan Bisa Terjadi Sebanyak Ini Dalam Sehari Apabila Moms Rutin Memberi ASI untuk Si Kecil

By Geralda Talitha, Minggu, 10 Juli 2022 | 19:15 WIB
Seberapa sering bayi harus dijemur dapat dilakukan setiap pagi sesuai dengan saran dokter spesialis anak. (Nakita.id/Alvioni)

Asalkan Moms tetap menjaga berat badan Si Kecil tetap ideal dan sehat sesuai dengan usianya.

Normalnya, frekuensi BAB bayi 3 bulan akan terjadi berkisar antara 5 hingga 8 kali per harinya.

Namun hal itu jangan terlalu dijadikan patokan ya, Moms.

Sebab ada beberapa bayi yang bahkan tidak buang air besar dalam kurung waktu 3 hingga 5 hari.

Hal itu sebenarnya masih wajar kok, dialami bayi yang baru berusia 3 bulan.

Asalkan Si Kecil masih terlihat sehat dan aktif dalam menjalan aktivitas, serta kotoran Si kecil tidak keras dan berdarah, hal itu bukanlah masalah besar.

Yang penting Moms harus pastikan Si Kecil mengonsumsi ASI dengan jumlah yang cukup.

Baca Juga: Ternyata Frekuensi BAB Bayi 1 Bulan Bisa Terjadi Sebanyak Ini Moms Dalam Satu Hari!

Sebab ASI merupakan asupan terbaik sekaligus yang paling dibutuhkan Si Kecil di masa-masa awal kehidupannya.

Apabila mendapatkan ASI yang cukup, maka frekuensi BAB bayi 3 bulan biasanya akan lebih teratur.

Bayi 3 bulan yang mendapatkan ASI cukup, tekstur BAB yang dikeluarkan biasanya akan lebih lembek, dibandingkan bayi yang tidak mendapatkan ASI yang cukup.

Meskipun sangat penting, sayangnya tidak semua bayi cocok dengan ASI.