Kepala Bayi Bruntusan, Penyebab dan Mengatasinya, Begini Keterangan dari Dokter Spesialis Kulit

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 11 Juli 2022 | 10:45 WIB
Kepala Bayi Bruntusan, Penyebab dan Mengatasinya, ini yang harus Moms ketahui (Nakita.id/ Naura)

Nakita.id - Ketahui alasan kenapa kepala bayi bruntusan, penyebab dan mengatasinya agar Moms tak terlalu khawatir.

Kepala bayi mengalami bruntusan adalah hal wajar dan bisa terjadi pada semua anak.

Bruntusan adalah kondisi area kulit mengalami bentol kecil dan terasa kasar. Pada bayi, bruntusan berbentuk bintik kecil warna merah.

Tidak hanya di kepala, bruntusan juga bisa terjadi di kulit seperti tangan, kaki leher dan lain-lain.

Kulit bayi mengalami bruntusan pun dikarenakan sejumlah penyebab, Moms.

Hal ini disampaikan oleh, Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin RS Pondok Indah.

Melansir dari Kompas, dr. Umi Rinasari, Sp.KK, MARS, FINDSV menjelaskan dua hal penyebab bayi alami bruntusan.

Pertama, hormon bayi yang belum seimbang atau karena bayi masih membawa hormon ibu.

Kedua, karena adanya penyumbatan di pori-pori keringat pada bayi.

Baca Juga: Bentuk Kepala Bayi Normal Jika Bulat Sempurna, Tapi Orangtua Wajib Periksa Si Kecil ke Dokter Jika Kondisi Kepalanya Mengalami Perubahan Seperti Ini

“Saat bayi masih ada di perut ibu, biasanya ibu akan memiliki hormon androgen. Hormon androgen ini dapat lewati ke plasenta."

"Jadi saat bayi baru dilahirkan, terkadang masih punya hormon androgen tersebut,” beber dr. Umi.