Apakah Bayi yang Sendawa Setelah Makan dan Minum Susu Tandanya Overfeeding atau Kekenyangan? Begini Penjelasan Dokter

By Kintan Nabila, Selasa, 19 Juli 2022 | 08:30 WIB
Bayi sendawa kerap diduga overfeeding (Nakita.id/Naura)

Sebaliknya, bayi yang menyusui lewat botol susu cenderung lebih banyak menelan udara sehingga terjadi sendawa.

"Selain itu, apabila susu diberikan dalam jumlah banyak, misalnya 2 botol maka tetap ada risiko untuk meningkatkan jumlah udara yang tertelan," kata dr. Natia lagi.

"Bayi yang sering menagis atau rewel juga akan membuat udara yang tertelan lebih banyak dan itu akan menyebabkan kembung sehingga kita harus berusaha untuk menyendawakan bayi," lanjutnya.

dr. Natia Anjarsari Widyati, Sp.A, dokter spesialis anak dari Brawijaya Hospital Antasari

Meski begitu, dr. Natia menjelaskan bukan berarti bayi yang tidak sendawa setelah minum susu tidak normal.

"Jadi, sendawa belum tentu menjadi tanda bayi kekenyangan," katanya.

"Karena dia banyak menelan udara saat minum susu jadinya sendawa," ujar dia.

Baca Juga: Cara Mengatasi Bayi yang Sudah Kenyang Tapi Masih Ingin Menyusu! Waspadai Terjadinya Overfeeding atau Kelebihan Makan dan Minum Susu

dr. Natia mengatakan, untuk mencegah bayi mengalami overfeeding, Moms harus mengetahui apakah bayi sudah menerima ASI yang cukup.

"Kita menilai kecukupan ASI dari berbagai faktor," katanya.

"Misalnya, kenaikan apakah berat badan sudah sesuai usia, kemudian jumlah pipisnya," sambungnya.

Berikut adalah jumlah pipis bayi yang ideal sesuai usianya.