Keguguran Saat Hamil 1 Minggu Bisa Saja Terjadi, Begini Cara Mengenali Tanda-tanda dan Gejala Keguguran

By Kintan Nabila, Senin, 1 Agustus 2022 | 17:15 WIB
Keguguran saat hamil 1 minggu bisa saja terjadi, maka perlu diwaspadai (Nakita.id)

Nakita.id - Apakah keguguran saat hamil 1 minggu bisa terjadi?

Keguguran adalah kondisi hilangnya kehamilan sebelum usia kandungan memasuki minggu ke-20.

Biasanya keguguran banyak terjadi pada kehamilan trimester pertama.

Melansir dari Healthline, Kaylen Silverberg, seorang spesialis kesuburan yang berbasis di Texas, mengatakan bahwa keguguran sangat umum terjadi.

Terutama, pada usia kehamilan pada 0-6 minggu. 

Usia kehamilan 0-6 minggu merupakan waktu dimana risiko keguguran sangat tinggi.

Bahkan, seorang wanita dapat mengalami keguguran dalam satu atau dua minggu pertama tanpa menyadari bahwa dia hamil.

Mereka sering kali salah mengira keguguran sebagai periode menstruasi yang terlambat.

Berikut adalah tanda-tanda keguguran yang wajib diketahui para wanita.

Baca Juga: Mual di Awal Kehamilan Setelah Keguguran Itu Wajar, Begini Cara Mengatasinya Biar Tubuh Tidak Lemas

Tanda-tanda dan gejala keguguran

Pendarahan dan kram yang dirasakan di perut, panggul, atau punggung bagian bawah.