Daftar Nama Bayi Laki-laki Berawalan Huruf B, Ada yang Artinya Kuat, Cerdas, hingga Berani

By Ratnaningtyas Winahyu, Selasa, 26 Juli 2022 | 15:30 WIB
Rekomendasi nama bayi laki-laki berawalan huruf B (Nakita.id/Ruby)

Nakita.id – Cari referensi nama bayi laki-laki? Berikut ini rekomendasinya untuk Moms.

Jika sudah mengetahui jenis kelamin janin, penting untuk Moms mulai menyiapkan nama bayi perempuan maupun nama bayi laki-laki.

Saat mencari nama bayi laki-laki, biasanya para calon orangtua mencari nama yang bermakna kuat atau pemimpin.

Sedangkan, makna nama bayi perempuan yang umumnya disukai orang-orang adalah yang berarti cantik, manis, atau anggun.

Nah, apabila bayi yang dikandung Moms berjenis kelamin laki-laki, Nakita punya beberapa rekomendasi nama, nih.

Nama-nama ini banyak dipakai di luar negeri.

Artinya pun beragam, ada yang berarti berani, kuat, tangguh, hingga kesatria.

Dengan menyiapkan nama terlebih dahulu, Moms jadi tidak perlu repot lagi membuat nama saat anak sudah lahir ke dunia.

Yuk, dicatat apa saja namanya!

Baca Juga: Rekomendasi Nama Bayi Laki-laki Bernuansa Islami, Ada yang Artinya Ksatria hingga Pemimpin

Melansir dari Mom Loves Best, inilah nama bayi laki-laki berawalan huruf B yang berarti kuat:

Barlas

Sering dipakai di Turki, Barlas berarti pahlawan, pemberani, dan kesatria.

Barlas juga dikatakan berarti kuat dalam bahasa Pashto, yang dituturkan di Pakistan dan merupakan salah satu dari dua bahasa resmi Afghanistan.

Benhaili

Benhail berasal dari bahasa Ibrani yang artinya anak kekuatan.

Benhail adalah seorang pangeran yang diutus Raja Yosafat, pada tahun ketiga pemerintahannya, untuk mengajar di lokasi Yehuda.

Beren

Nama Beren berasal dari Turki yang artinya kuat dan cerdas.

Baca Juga: Rangkaian Nama Bayi Laki-laki Khusus Lahir di Bulan Agustus, Dijamin Jarang Ada yang Pakai Bisa Disematkan Berdasarkan Zodiak

Dalam Lord of the Rings, Aragorn menceritakan Frodo kisah Beren, seorang manusia yang jatuh cinta dengan Lúthien, seorang elf.

Nama Beren dan Lúthien muncul di bawah nama J.R.R. Tolkien dan istrinya di nisan mereka.

Berthold

Berthold adalah nama Jerman yang berarti cerah dan kekuatan.

Karena perbedaan interpretasi, dan cara bahasa berkembang dan berevolusi, Berthold juga dikatakan berarti penguasa yang cerdas.

Bidzil

Bidzil adalah nama Navajo yang berarti dia kuat.

Di tempat lain di internet, Bidzil juga dieja Bidziil dan Bidzill.

Nah, itulah dia Moms beberapa nama bayi laki-laki yang bermakna kuat.

Baca Juga: Rangkaian Nama Bayi Laki-laki Khusus yang Lahir di Bulan Juli, Unik dan Berbeda Dari yang Lain