Dikritik karena Tak Membedong Anaknya yang Masih Merah, Ternyata Ini Alasan Ria Ricis

By Shinta Dwi Ayu, Sabtu, 6 Agustus 2022 | 19:20 WIB
Ternyata ini alasan Ria Ricis yang memilih untuk tidak membedong baby Moana. (Naura/ Nakita.id)

Nakita.id - Ria Ricis buka suara terkait banyaknya orang yang protes karena ia memilih tak membedong anaknya.

Youtuber ternama Ria Ricis kini harus menjalani peran baru dalam kehidupannya.

Ricis bukan hanya sebagai seorang istri tapi juga sebagai ibu untuk bayinya.

Beberapa hari lalu, Ricis baru saja melahirkan putri pertamanya yang bernama Cut Raifa Aramoana atau akrab disapa Moana.

Awalnya, Ricis dan Ryan sepakat untuk menutupi wajah putrinya.

Ryan sendiri mengatakan, takut anaknya terkena penyakit ain karena masih sangat kecil.

Namun pada acara Aqiqah putrinya yang diadakan Jum'at (5/8/2022) kemarin Ricis dan Ryan pun bertekad memberitahu wajah Moana.

Ternyata banyak publik yang menilai wajah putri anak Ricis dan Ryan begitu cantik dan imut.

Memasuki babak baru dalam kehidupannya sebagai seorang ibu, Ricis mengaku tidak mudah.

Baca Juga: Ibu Baru Wajib Tahu, Begini Cara Memakai Kain Bedong Jarik Agar Si Kecil Nyaman dan Tidur Pulas

Namun, Ricis tetap merasa bersyukur karena tujuan ia menikah selain untuk beribadah adalah untuk memiliki keturunan.

"Jadi seorang ibu bersyukur banget karena tujuan menikah ibadah punya anak, banyak surprise banyak belajar dan challenging," Tutur Ricis dalam acara Aqiqah Moana yang diadakan di Amana Venue Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Begitu pula dengan Ryan yang mengaku senang sekali memiliki buah hati.

"Senang sekali, dan nikmat sudah memiliki anak," sambung Ryan.

Dalam acara Aqiqah tersebut, Ricis dan Ryan juga berusaha menjawab kritik dari warganet.

Salah satu kritik yang paling banyak adalah keputusan Ricis yang tidak membedong bayinya.

Orang zaman dulu menilai bahwa bayi yang baru lahir wajib sekali untuk dibedong.

Ricis mengatakan, alasan dirinya tak membedong Moana karena berdasarkan saran dari dokter.

"Dokter menyarankan tidak dibedong 24 jam jadi kita ikutin aja," ungkap Ricis.

Baca Juga: Ria Ricis Akhirnya Bocorkan Nama Lengkap Baby R? Ternyata Orang Ini yang Usulkan Nama untuk Putri Pertama Adik Oki Setiana Dewi

Moms harus tahu! Membedong bayi memang kini bukan menjadi suatu hal wajib.

Karena jika terus-terusan dibedong bayi tak akan bebas bergerak dan merasa tersiksa.

Hal tersebut juga akan mengganggu tumbuh kembang bayi tersebut.

Jadi meski tidak dibedong pun bayi akan tetap aman-aman saja Moms.

Namun jangan lupa perhatikan tangan Si Kecil jangan sampai kuku sang buah hati melukai wajahnya.

Apabila tidak dibedong usahakan bayi dipakaikan sarung tangan Moms.

Jika ingin tetap dibedong mungkin jangan 24 jam Moms, dan usahakan tidak terlalu kencang.

Ricis mengatakan, sudah memiliki baby sitter untuk membantunya mengurus Moana.

Bahkan baby sitter tersebut sudah ada di rumah Ricis sejak 3 minggu sebelum Moana lahir.

Baca Juga: Baru Sehari Ria Ricis Melahirkan Kini Sudah Kembali Segar Bahkan Bisa Berjalan-jalan, Tapi Amankah Dilakukan Setelah Operasi Caesar?